Berita DI Yogyakarta Hari Ini
Maju DPR RI Dapil DIY, Politikus Gerindra Ini Pasang Target Suara Tertinggi di Pileg 2024
Yuni Astuti dinilai mempunyai tingkat popularitas yang tinggi di level DI Yogyakarta.
Penulis: Azka Ramadhan | Editor: Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM - Bakal calon legislatif (bacaleg) dari Partai Gerindra untuk daerah pemilihan DIY, Yuni Astuti, secara resmi menunjuk Faried Jayen Soepardjan jadi ketua tim sukses.
Faried Jayen pun menjabarkan jika tim yang dibentuknya ini terdiri dari tokoh-tokoh berbagai kalangan, mulai dari politik, organisasi masyarakat (ormas), hingga pemuda lintas kelompok di DIY.
"Bismillah, target kami di Pileg 2024 ada dua. Pertama tentu memenangkan dan menjadikan Yuni Astuti sebagai anggota DPR RI terlantik periode 2024-2029," kayanya, Selasa (27/6/23).
"Target kedua, kami ingin memenangkan Yuni Astuti dengan jumlah perolehan suara caleg terbanyak di DIY. Kami melihat potensi suara untuk pemilih Yuni Astuti ini sangat besar," lanjut Faried Jayen .
Baca juga: Politikus Gerindra Ini Ingatkan Maba Agar Tak Terjerumus Pergaulan Bebas, Ini yang Harus Dilakukan
Ketua MPW Pemuda Pancasila DIY itu menyatakan, Yuni Astuti mempunyai tingkat popularitas yang tinggi di level DIY, yang dibuktikan dengan beberapa survei yang digulirkan internalnya.
Di samping itu, dukungan masyarakat, baik secara personal maupun kelompok, juga mulai masuk dalam data tim yang dibuatnya.
"Alhamdulillah respon masyarakat sangat bagus. Dukungan terus mengalir, banyak tokoh-tokoh yang sudah datang, baik itu secara pribadi maupun secara organisasi. Ini terus kami petakan," urainya.
Ia memaparkan, salah satu keunggulan Yuni Astuti adalah dirinya asli, tumbuh, besar dan tinggal di Yogyakarta, sehingga benar-benar memahami karakteristik, serta permasalahan di daerahnya.
"Yuni Astuti kami ibaratkan kalau di Yogyakarta ini tidak kemana-mana, tapi ada dimana-mana. Jadi, masyarakat cukup mengenal sosoknya. Kebetulan, akses dan relasinya di DIY kuat," katanya. ( Tribunjogja.com )
Dispar DIY Luncurkan Calender of Event, Sport Tourism Terus Dieksplor |
![]() |
---|
Film 1 Kakak 7 Ponakan, Drama Keluarga yang Hangat di Penutupan JAFF 2024 |
![]() |
---|
Festival Angkringan Yogyakarta 2024: Angkat Kuliner Ikonik dengan Sentuhan Modern |
![]() |
---|
Formulasi Kenaikan UMP Mestinya Disesuaikan dengan Kondisi Daerah |
![]() |
---|
Pemda DIY Ikuti Penjurian Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.