Berita Kesehatan
Psikolog Sebut Jadi People Pleaser Itu Indikasi Tingkat Kepercayaan Diri Orang Rendah
People pleaser adalah sebuah istilah untuk orang-orang yang tidak bisa menolak permintaan orang lain.
Penulis: Ardhike Indah | Editor: Gaya Lufityanti
“Ciri lain saat menolak atau menetapkan batasan kemudian muncul perasaan bersalah yang sangat mendalam,” imbuhnya.
People pleaser cenderung takut dengan konflik. Ada perasaan cemas, tidak nyaman, serta takut apabila tidak disetujui orang lain.
Smita mengatakan bahwa people pleaser bisa terjadi kepada siapa saja.
Sebab, menjadi sebuah hal yang wajar untuk memiliki keinginan agar disukai oleh orang lain.
“Ya ini bisa terjadi ke siapa saja karena pada dasarnya semua orang pengen diterima dan disukai,” ucapnya.
Mengapa orang bisa menjadi people pleaser?
Smita menjelaskan ada banyak penyebab atau faktor pendorong mengapa mereka menjadi people pleaser.
Salah satunya, kepercayaan diri atau self esteem yang rendah.
Saat melihat orang lain lebih keren, maka orang dengan kepercayaan diri rendah akan menganggap bahwa perasaan maupun pendapatnya bukanlah hal yang penting dibandingkan perasaan dan pendapat orang lain.
“Orang-orang dengan kepercayaan diri rendah kalau mengatakan yes merasa jadi berguna, tetapi jika menyatakan no jadi merasa tidak berguna,” tuturnya.
Faktor lain, sikap people pleaser ditujukan untuk menghindari konflik dengan orang lain.
Untuk menghindari konflik yang dilihat sebagai perbedaan menjadikan people pleaser berusaha menyamakan pendapatnya dengan orang lain.
Lalu, rasa cemas karena ingin bisa beradaptasi untuk bisa disukai orang lain. People pleaser memiliki kecemasan karena takut konflik dan ditolak.
“Semua motifnya ya agar semua suka,” katanya.
Ia menambahkan faktor budaya juga menjadi salah satu faktor pendorong mengapa orang menjadi people pleaser.
| 24 Kebiasaan Ini Bisa Jadi Alarm Awal Gangguan Mental, Jangan Disepelekan Meski Kelihatannya Wajar |
|
|---|
| Capek Selalu Disalahin Orang Tua? Begini Dampaknya Saat Hubungan dengan Orang Tua Jadi Toxic |
|
|---|
| Apa Itu Cesium-137? Ancaman Radioaktif yang Bisa Masuk Lewat Makanan |
|
|---|
| 6 Manfaat Makan Pisang di Malam Hari, Benarkah Bisa Membantu Diet? |
|
|---|
| 6 Manfaat Gokil Minum Kopi Hitam di Pagi Hari, Nomor 4 Diam-diam Ampuh! |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.