Kesehatan
Diet di Masa Pandemi COVID-19, Perhatikan Asupan Makanan agar Imunitas Terjaga
Di masa pandemi COVID-19, tubuh wajib memiliki imunitas yang cukup agar tidak mudah terserang virus corona.
Laporan Reporter Tribun Jogja, Ardhike Indah
TRIBUNJOGJA.COM - Di masa pandemi COVID-19, tubuh wajib memiliki imunitas yang cukup agar tidak mudah terserang virus corona.
Untuk itu, asupan makanan perlu dijaga, khususnya bagi yang sedang melaksanakan diet. Jangan sampai tubuh justru kekurangan nutrisi.
Itu malah menyebabkan penyakit baru dan rentan terpapar virus corona.
Ahli Gizi dari Universitas Gadjah Mada (UGM), Dianandha Septiana SGz MSc mengatakan untuk melakukan diet, setiap individu tidak boleh sembarangan.
Baca juga: Diet Tepat Menurut Ahli Nutrisi, Jangan Asal Ikut Apa Kata Tutorial
Banyak hal yang harus dipertimbangkan jika ingin mengalami program diet, termasuk riwayat penyakit, tinggi dan berat badan ideal, hormon dan masih banyak lagi.
“Intinya, jika dalam kondisi seperti ini, makan juga harus dipertimbangkan. Setiap makanan mengandung nutrien yang kurang lengkap sehingga dibutuhkan makanan lain untuk bisa saling melengkapi,” ungkapnya kepada Tribunjogja.com , Senin (8/3/2021).
Menurutnya, buah dan sayur tetap menjadi asupan penting karena merupakan sumber vitamin dan mineral untuk tubuh.
“Nah, buah dan sayur ini mampu mempertahankan imunitas, di samping protein, karbohidrat dan lipid,” tuturnya lagi.
Ia menjelaskan, buah dan sayur mengandung cukup serat yang dapat menunda rasa lapar sehingga bisa meminimalisasi keinginan untuk makan.
Baca juga: Bagaimana Cara Diet Aman dan Sehat? Begini Jawaban Nutrisionis
Pertama di Indonesia, RSUP Dr Sardjito Kembangkan Terapi Sel Punca pada Pasien COVID-19 |
![]() |
---|
Cara Mengatasi Bau Mulut Saat Berpuasa di Tengah Pandemi Covid-19, Salah Satunya Hindari Kafein |
![]() |
---|
Dokter Spesialis Saraf RSA UGM : Epilepsi Tidak Menular dan Bisa Disembuhkan |
![]() |
---|
Tips Mencegah Maag Saat Berpuasa |
![]() |
---|
7 Jenis Bau Mrs V yang Bisa Menjadi Tanda Penyakit dan Gangguan Reproduksi Bagi Wanita |
![]() |
---|