Mie Kocok Bandung, Kuliner Legendaris yang Bikin Perut Hangat

Kuah kaldu sapi yang gurih, kikil kenyal, dan aroma rempah yang menggoda membuat mie...

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Joko Widiyarso
tribunjogja
Mie kocok khas bandung yang dapat di nikmati oleh semua kalangan. 

Setiap porsi mie kocok biasanya diberi tambahan bawang goreng, sambal, dan perasan jeruk nipis.

Rasanya gurih, segar, pedas, dan harum, kombinasi sempurna yang selalu bikin ingin nambah.

 

Cara Membuat Mie Kocok Bandung di Rumah: 

Baca juga: 3 Resep Olahan Ubi Ungu yang Cantik, Lembut, dan Bikin Nagih!

 

Buat kamu yang belum sempat ke Bandung, tak perlu khawatir! 

Mie kocok bisa dibuat sendiri di rumah dengan bahan yang mudah didapat.

Berikut resep dan langkah-langkah lengkapnya.

Bahan-Bahan Utama :

Untuk kuah kaldu :

  • 500 gram daging sapi (boleh campur tulang dan kikil)
  • 2 liter air
  • 5 siung bawang putih (haluskan)
  • 7 butir bawang merah (haluskan)
  • 1 ruas jahe, memarkan
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sdm garam
  • ½ sdt merica bubuk
  • ½ sdt kaldu sapi (opsional)
  • Minyak secukupnya untuk menumis

 

Untuk pelengkap :

  • 300 gram mie kuning gepeng (mie basah)
  • 150 gram tauge segar
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 2 sdm bawang goreng
  • Jeruk nipis, sambal, dan kecap manis sesuai selera

 

Langkah-Langkah Pembuatan :

1. Rebus daging dan kikil

Masukkan daging sapi dan kikil ke dalam panci berisi air mendidih. 

Rebus selama 5 menit, buang air rebusan pertama agar kotoran hilang. 

Tambahkan air baru dan rebus kembali hingga daging empuk (sekitar 1–1,5 jam).

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved