Berita Kulon Progo Hari Ini
Jelang Lebaran 2023, Pelaku UMKM Kue Kering di Kulon Progo Kebanjiran Pesanan
"Alhamdulillah, pesanan kue kering saat lebaran tahun ini meningkat dari tahun sebelumnya. Sekitar 50-70 persen," katanya saat ditemui, Jumat
Penulis: Sri Cahyani Putri | Editor: Kurniatul Hidayah
TRIBUNJOGJA.COM/Sri Cahyani Putri Purwaningsih
Kalis Tiara, pemilik Kalis Karsa Nusantara produsen kue kering di Wates, Kabupaten Kulon Progo menunjukkan kue kering produksinya, Jumat (14/4/2023).
Berbagai macam jenis kue kering itu dijual seharga Rp 50.000-75.000 per toples.
Konsumen yang memesan kue kering tak hanya dari Kulon Progo saja. Dari luar daerah seperti Kalimantan juga turut memesan.
Seorang pembeli, Jannah Nurul Fuad mengaku, pesan kue kering untuk disuguhkan kepada sanak saudaranya saat lebaran mendatang.
Menurutnya, kue kering buatan Kalis Karsa Nusantara rasanya enak dan teksturnya lembut ketika dimakan.
Sehingga, ia kerap memesan kue kering di tempat itu setiap lebaran tiba.
"Beli kue kering buat lebaran nanti. Pilih kue kering karena sudah tradisi dari dulu. Dan sudah langganan disini (Kalis Karsa Nusantara) juga," ucapnya. (scp)
Berita Terkait: #Berita Kulon Progo Hari Ini
| Seorang Santri Asal Bantul Meninggal Tertemper Kereta di Sentolo Kulon Progo |
|
|---|
| HUT Ke-10, RSUD NAS Kulon Progo Resmikan Sejumlah Fasilitas Layanan Kesehatan Baru |
|
|---|
| Underpass Kulur di Kulon Progo Ditutup Imbas Kerap Tergenang Air di Musim Penghujan |
|
|---|
| Bayi Korban TPPO Dikembalikan ke Orang Tuanya Setelah Sempat Dirawat di RSUD Wates Kulon Progo |
|
|---|
| 1.056 Buruh Pabrik Rokok Terima BLT DBH CHT dari Pemkab Kulon Progo |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.