Berita Kulon Progo Hari Ini
Sembung Batik di Kulon Progo Kebanjiran Orderan Motif Natal
Momen Natal menjadi momen untuk berkumpul bersama keluarga. Tak lengkap rasanya, jika hari Natal tidak dilalui dengan suka cita. Banyak cara
Penulis: Sri Cahyani Putri | Editor: Kurniatul Hidayah
Laporan Reporter Tribun Jogja, Sri Cahyani Putri Purwaningsih
TRIBUNJOGJA.COM, KULON PROGO - Momen Natal menjadi momen untuk berkumpul bersama keluarga. Tak lengkap rasanya, jika hari Natal tidak dilalui dengan suka cita.
Banyak cara masyarakat merayakan suka cita Natal.
Salah satunya, dengan berburu kain batik sebagai kado persembahan untuk keluarga maupun orang terkasih.
Baca juga: Polresta Sleman Siapkan 20 Tim Urai Kepadatan Lalu Lintas Selama Libur Nataru
Sembung Batik sebagai salah satu sentra pengrajin batik di Kulon Progo kebanjiran orderan dalam perayaan Natal tersebut.
"Di bulan ini (Desember) bertepatan ada perayaan Natal, sebagai pembatik dan orang yang mewarisi budaya nenek moyang, kita buat batik bertemakan Natal," kata Bayu Permadi, Pemilik Sembung Batik belum lama ini.
Motif yang dibuat pun juga bermacam-macam. Mulai dari pohon natal, santa claus dan ada ornamen natal lainnya.
Sembung Batik mengkombinasikan motif-motif itu dengan warna yang identik dengan Natal.
Proses pembuatannya tidak begitu sulit. Hampir sama dengan pembuatan batik pada umumnya.
Mulai dari membuat sketsa, mencanting menggunakan malam (red: lilin untuk membatik) dan pewarnaan.
Hanya, desain gambarnya yang sedikit berbeda.
Pada perayaan ini, Sembung Batik menerima pesanan batik Natal dari Jawa maupun luar Jawa.
Ada sekitar 40-50 potong kain batik yang dipesan oleh konsumennya.
"Kita kebetulan ada permintaan dari teman-teman. Katanya untuk bingkisan kepada teman yang sama-sama merayakan Natal," ucapnya.
Adapun, kain batik bertemakan Natal itu dijual seharga Rp 150.000-Rp 500.000 per potong.
