Terlihat Sepele, Tapi Berpegangan Tangan Punya 3 Manfaat Ini Bagi Kesehatan

Biasanya pegangan tangan dianggap sebagai simbol keekatan antara satu orang dengan orang lain.

Penulis: Hanin Fitria | Editor: Muhammad Fatoni
ist
ilustrasi pegangan tangan 

TRIBUNJOGJA.COM - Pegangan tangan dengan sahabat maupun pasangan mungkin sering dianggap hal yang biasa.

Bahkan beberapa orang mungkin akan menganggap hal tersebut tak memiliki manfaat apapun.

Biasanya pegangan tangan dianggap sebagai simbol keekatan antara satu orang dengan orang lain.

Baik kedekatan sebagai sahabat maupun pasangan.

Namun sebuah penelitian menurut Alodokter.com, pegangan tangan memiliki manfaat baik bagi tubuh.

Manfaat tersebut juga mengacu pada kesehatan mental dan fisik seseorang.

Berikut manfaat pegangan tangan seperti yang dilansir Tribunjogja.com melalui Alodokter.com:

1. Memberikan efek menenangkan

Sebuah studi terhadap belasan pasangan suami-istri usia 30-an dengan kategori kehidupan pernikahan bahagia, dilakukan untuk membuktikan hal tersebut.

Pihak istri diberikan tes berupa sengatan listrik ringan di pergelangan kaki dan dimonitor untuk melihat peringatan akan datangnya sengatan dan reaksinya terhadap aktivitas otak.

Saat pemberitahuan diberikan kepada para istri bahwa mereka akan disengat listrik, terlihat peningkatan aktivitas otak melalui pemeriksaan menggunakan fMRI (functional MRI).

Namun, saat istri-istri tersebut disengat listrik sambil memegang tangan suaminya, maka gambaran aktivitas di otak mereka tampak lebih tenang.

Hal serupa juga terlihat pada balita, saat anak sedang resah dan gelisah, Si Kecil akan mencari sentuhan fisik dari orang tua atau pengasuhnya.

Saat anak mendapatkan sentuhan fisik, seperti pegangan tangan dari orang tuanya, ia akan merasa tenang.

Kemudian perlahan rasa stres dan gelisah tersebut akan menghilang, dan Si Kecil merasa lebih nyaman.

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved