Bareskrim Polri Tangkap Kurir Narkoba yang Alami Kecelakaan di Lampung, Ternyata Residivis
Kurir narkoba yang mengalami kecelakaan di Jalan Tol Trans Sumatera KM 136B, Lampung berhasil diamankan oleh aparat kepolisian.
Penulis: Hari Susmayanti | Editor: Hari Susmayanti
TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Kurir narkoba yang mengalami kecelakaan di Jalan Tol Trans Sumatera KM 136B, Lampung berhasil diamankan oleh aparat kepolisian.
Dalam kecelakaan yang terjadi pada Kamis (20/11/2025) pukul 05.35 WIB tersebut, sebuah mobil Nissan X-Trail mengalami kerusakan parah.
Namun pengemudi dan penumpangnya tidak ada.
Petugas hanya menemukan tas berisi ratusan ribu pil ekstasi.
Paket narkoba itu disimpan di beberapa tas.
Satu tas berada di dalam mobil, satu di badan jalan, dan empat lainnya di luar jalur tol.
Tas-tas tersebut diduga sengaja dibuang pengemudi saat melarikan diri.
Dari dalam tas itu, polisi menemukan 34 bungkus ekstasi dengan berisi sebanyak 75.000 butir. Jumlah pastinya masih dalam proses perhitungan penyidik.
Ekstasi adalah zat psikoaktif sintetis yang bekerja dengan meningkatkan kadar serotonin, dopamin, dan norepinefrin di otak, sehingga menimbulkan efek seperti rasa senang berlebihan, energi meningkat, dan kedekatan emosional.
Meski efeknya terlihat “menyenangkan”, ekstasi sangat berbahaya karena dapat menyebabkan dehidrasi berat, gangguan jantung, peningkatan suhu tubuh, kerusakan fungsi otak jangka panjang, hingga gangguan psikologis seperti kecemasan dan depresi, serta merupakan narkotika ilegal.
Penanganan kasus penemuan ratusan ribu pil ekstasi tersebut kemudian diambil alih oleh Bareskrim Polri.
Dittipidnarkoba Bareskrim Polri yang melakukan penyelidikan akhirnya berhasil mengamankan salah satu kurirnya.
Pelaku Muhamad Rafi itu ditangkap di wilayah Tangerang.
Pelaku diketahui merupakan seorang residivis kasus narkoba.
Baca juga: Pegawai Bank Plecit Bakar Rumah Warga Wonogiri, Aksinya Dilakukan Saat Korban Tidak di Rumah
Dikutip dari Tribunnews.com, Direktur Tindak Pidana Narkoba Brigjen Eko Hadi Santoso menyebut penangkapan kurir bernama Muhamad Rafi dilakukan di kawasan Sangereng, Ranca Buaya, Kabupaten Tangerang.
| Update Soal Permintaan Gus Yahya Mundur dari Ketum, Ini Hasil Rapat Alim Ulama PBNU Minggu Malam |
|
|---|
| Warga di Sekitar Jembatan Kewek Yogyakarta Dukung Rencana Rehabilitasi |
|
|---|
| Harga Emas Hari Ini, Senin 24 November 2025: Antam, Galeri24 dan UBS |
|
|---|
| Yogyakarta Kurangi Sampah Visual, Baliho Wajah Wali Kota Hasto Dicopot |
|
|---|
| Update Harga Emas Hari Ini Senin 24 November 2025, Galeri24 dan UBS Turun |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Bareskrim-Polri-Tangkap-Kurir-Narkoba-yang-Alami-Kecelakaan-di-Lampung-Ternyata-Residivis.jpg)