Human Interest Story

Cerita Ayah Sheila Amelia, Mahasiswa UGM yang Alami Kecelakaan di Magetan Saat Mudik: Dia Mandiri

Mahasiswa Fakultas Pertanian UGM itu meninggal dunia akibat kecelakaan tunggal saat perjalanan pulang ke Madiun, Jawa Timur.

|
Penulis: Ardhike Indah | Editor: Muhammad Fatoni
TRIBUNJOGJA/Istmewa
PEMAKAMAN - Keluarga Sheila Amelia Christanti memakamkan jenazahnya di Madiun, Jawa Timur, setelah tubuh Sheila ditemukan di kawasan Magetan, Senin (14/4/2025). Sheila sempat dinyatakan hilang sejak 26 Maret 2025. 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Ardhike Indah

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Universitas Gadjah Mada (UGM) berduka atas kepergian Sheila Amelia Christanti (21).

Mahasiswa Fakultas Pertanian UGM itu meninggal dunia akibat kecelakaan tunggal saat perjalanan pulang ke Madiun, Jawa Timur.

Kabar ini memberikan luka mendalam, apalagi Sheila dilaporkan hilang selama 19 hari sejak 26 Maret 2025.

Dekan Fakultas Peternakan UGM, Ir. Jaka Widada, M.P., Ph.D menyampaikan perasaan kehilangan yang cukup mendalam dan menyampaikan belasungkawa atas berpulangnya Sheila dan berharap pihak keluarga diberi ketabahan dan kesabaran yang kuat.

“Kami mengucapkan belasungkawa sedalam-dalamnya atas berpulangnya almarhumah Sheila Amelia Christanti. Semoga Almarhumah mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah Swt serta diterima segala amal ibadahnya di dunia,” kata Jaka Widada dalam keterangan yang dikirim ke wartawan, Minggu (13/4/2025).

Dekan juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang selama ini sudah berupaya membantu pencarian Sheila pascadinyatakan hilang.

“Kami juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu,” ujarnya.


Dilaporkan Hilang Sejak 26 Maret 2025

Seperti diketahui, Sheila, merupakan mahasiswi UGM yang dilaporkan hilang sejak 26 Maret 2025.

Menurut pernyataan orangtua, Sheila yang berniat mudik tidak kunjung sampai hingga tiga hari berturut-turut.

Upaya penyelidikan dilakukan oleh kepolisian dan fakultas dengan mencari informasi keberadaan Sheila melalui jejaring mahasiswa.

Pihak keluarga juga mengunggah berita kehilangan di media sosial, tapi tak kunjung membuahkan hasil. 

Baca juga: 5 Fakta Hilangnya Sheila Amelia Mahasiswa UGM, Ditemukan Meninggal di Jalur Tikungan Magetan

Hasil penelusuran lokasi ditemukan bahwa Sheila keluar dari gang kos pada Selasa, 25 Maret 2025 pukul 11.03 WIB dilihat dari footage CCTV kos.

Sheila terlihat meluncur dari Seturan, Yogyakarta ke Jalan Solo. Informasi terakhir di hari yang sama, Sheila melintas di daerah Lawu, Tawangmangu pada pukul 15.00 WIB.

Pihak keluarga menyusuri area Sragen dan Tawangmangu pada 29-30 Maret 2025 namun tidak melihat tanda-tanda keberadaan Sheila. 

Kemudian pada Sabtu (12/4/2025) lalu, pukul 10.00 WIB Kapolsek Plaosan menerima laporan penemuan jenazah di daerah Lawu Green Forest, Magetan.

Setelah dilakukan pengecekan oleh tim medis, identitas jenazah ternyata merupakan Sheila yang mengalami kecelakaan tunggal.

Dalam laporan saksi, Sheila menabrak rambu jalan dan masuk ke parit.

“Pihak universitas, Polres Klaten, Magetan, Madiun dan Mabes Polri, relawan, dan tim media selalu memantau. Kemarin sore tim intel magetan memberitahukan ke kami adanya penemuan Mbak Sheila,” ungkap Jaka. 

Pendiam dan Giat dalam Belajar

Sheila dikenal dengan pribadinya yang tertutup, namun selalu gigih dan tekun dalam belajar.

Disampaikan ayahanda, Suprapto, awalnya ia ingin agar Sheila berkuliah di Madiun saja agar dekat dengan rumah.

Namun tiba-tiba putrinya tersebut menyampaikan bahwa dirinya lolos tes di UGM.

“Anaknya memang pendiam dan mandiri. Kami malah baru tahu setelah diterima baru bilang ingin pindah kuliah,” kenangnya.

Meskipun jauh dari rumah, Sheila terus belajar dan menekuni bidang studi sosial-ekonomi di Fakultas Pertanian UGM.

Sejumlah kawan semasa kuliah juga mengenal Sheila sebagai pribadi yang aktif dalam pembelajaran.

Ia sering berpartisipasi dalam proyek kelompok dan kerap kali menjawab pertanyaan-pertanyaan dosen.

Jika teman sekelasnya mengalami kendala seputar materi perkuliahan, Sheila dengan senang hati membantu. (*)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved