Berita Sleman Hari Ini
TPID DIY Pantau Ketersediaan Stok Beras di Ngemplak Sleman
Dari hasil pantauan langsung tersebut juga diketahui bahwa sudah terdapat penurunan harga pada komoditas pangan pokok beras.
Penulis: Ahmad Syarifudin | Editor: Gaya Lufityanti
Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk memulai ketahanan pangan dari lingkungan terkecil.
Pangan pokok tidak harus beras, namun bisa dengan ketela, ubi, kentang atau yang lainnya.
Selain itu, bisa ditunjang dengan menanam sayur mayur dan ternak.
Sementara itu, tim TPID juga melakukan tinjauan pasar murah di Kapanewon Pakem dan Turi.
Pasar diperuntukan bagi warga dengan KTP Sleman.
Pasar murah memiliki kapasitas seribu orang untuk masing-masing kapanewon.
Warga dapat membeli beras premium dari Gapoktan seharga Rp68.000,00/5 kg atau Rp13.600,00/kg.
Sedangkan untuk beras Bulog, pada kualitas premium ada di harga Rp62.000,00/5kg atau Rp12.400,00/kg dan beras medium dari Bulog sebesar Rp51.000,00/5kg atau Rp10.200,00/kg.
Sementara untuk gula berada di harga Rp14.000,00, dan telur berada pada harga Rp28.000,00/kg. ( Tribunjogja.com )
| Puting Beliung Melanda Condongcatur Sleman, Sejumlah Rumah Warga Rusak |
|
|---|
| Keterangan Polisi soal Kecelakaan Beruntun di Sleman Hari Ini, Kerugian Ditaksir Rp 155 Juta |
|
|---|
| CERITA Fajarwati yang Kelak Tidak Akan Tidur di Bekas Kandang Sapi Lagi |
|
|---|
| Sambut Natal, 20 Gereja di Sleman Jadi Prioritas Pengamanan Polisi |
|
|---|
| Ibu-ibu di Yogyakarta Diajak Cerdas Kelola Keuangan dan Emosional |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.