Berita Kecelakaan

Diduga Kurang Konsentrasi, Wanita Muda di Tuban Tabrak Truk yang Parkir di Pinggir Jalan

Seorang wanita muda asal Tuban, Jawa Timur tewas setelah menabrak truk yang sedang parkir di jalan Tuban-Palang turut Desa Tasikmadu

Penulis: Hari Susmayanti | Editor: Hari Susmayanti
TRIBUNJOGJA.COM / Suluh Pamungkas
ilustrasi 

TRIBUNJOGJA.COM, TUBAN - Seorang wanita muda asal Tuban, Jawa Timur tewas setelah menabrak truk yang sedang parkir di jalan Tuban-Palang turut Desa Tasikmadu, Kecamatan Palang, Jumat (31/3/2023), malam.

Korban berinisial EP (22) tersebut meninggal dunia di lokasi kejadian akibat luka parah yang dideritanya.

Jenazah korban kemudian langsung dirujuk ke RSUD dr R Koesma Tuban untuk keperluan visum.

Sementara kendaraan yang terlibat kecelakaan langsung diamankan aparat kepolisian untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

Dikutip dari Surya.co.id, kecelakaan maut ini bermula saat korban yang merupakan warga Desa Karangagung, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban tersebut mengendarai motor Vario nopol S-3882-IZ dari barat menuju ke timur.

Saat itu korban melaju dengan kecepatan cukup tinggi.

Ketika sampai di lokasi kejadian, diduga korban kurang konsentrasi sehingga tidak melihat kalau ada truk yang tengah parkir di sisi kiri jalan.

Truk itu sebelumnya mengalami kerusakan sehingga pengemudinya, Zamroni (33) warga Desa Jeruk, Kecamatan Pancur, Kabupaten Rembang memarkirkannya di tepi jalan.

Baca juga: Akhir Cerita Perselingkuhan Bidan dan Polisi di Purworejo, Bidan RAF Dicopot dari Jabatannya

Karena jarak yang sudah terlalu dekat, korban pun langsung menghantam truk yang sedang parkir tersebut.

"Truk mesinnya rusak parkir di sisi utara, lalu ditabrak oleh pemotor, korban meninggal dunia," kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Tuban, IPDA Eko Sulistyono kepada wartawan.

Kerasnya benturan membuat korban mengalami luka yang cukup parah.

Korban akhirnya meninggal dunia di lokasi kejadian.

Polisi yang mendapatkan laporan kemudian langsung mendatangi lokasi kejadian.

Korban kemudian dievakuasi ke RSUD dr R Koesma Tuban.

Polisi juga memeriksa sejumlah saksi dan mengamankan barang bukti kendaraan serta STNK, guna perkembangan penyelidikan lebih lanjut.

"Diduga korban tidak konsentrasi depan saat berkendara, untuk kerugian materi Rp 2 juta," pungkasnya. (*)

 

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved