Gagalkan Pencurian Motor, Seorang Hansip di Cakung Tewas Ditembak Pelaku
Kawanan pencuri sepeda motor menembak seorang hansip yang tengah menggagalkan upaya pencurian di Jalan Pelajar, Cakung
Penulis: Hari Susmayanti | Editor: Hari Susmayanti
Ringkasan Berita:
- Hansip AS (42) tewas ditembak kawanan pencuri motor di Jalan Pelajar, Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (8/11/2025) pagi.
- Korban ditembak di perut saat mencoba menggagalkan aksi dua pelaku yang hendak mencuri motor setelah sempat menabrakkan motornya ke pelaku.
- Pelaku melarikan diri usai menembak korban. Polisi masih memburu para pelaku dan melakukan penyelidikan di lokasi kejadian.
TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Kawanan pencuri sepeda motor menembak seorang hansip yang tengah menggagalkan upaya pencurian di Jalan Pelajar, Cakung, Jakarta Timur,pada Sabtu (8/11/2025) pagi.
Korban berinisial AS (42) itu akhirnya meninggal dunia akibat luka tembak di bagian perutnya.
Sementara pelaku langsung melarikan diri.
Saat ini pelaku masih dalam pengejaran aparat kepolisian
Dikutip dari Kompas.com, Kasat Reskrim Polres Jakarta Timur AKBP Dicky Fertofan membenarkan adanya korban tewas tersebut.
Menurut Dicky, korban ditembak saat berusaha menggagalkan upaya pencurian sepeda motor
"Iya, (korban) dipastikan meninggal dunia," ucap Kasat Reskrim Polres Jakarta Timur AKBP Dicky Fertofan kepada wartawan, Sabtu.
Sementara itu Kapolsek Cakung Kompol Widodo Saputro menerangkan kasus penembakan terhadap petugas hansip ini bermula dari upaya pencurian sepeda motor yang dilakukan oleh dua orang.
Baca juga: Kisah Warga Eks-Timor Timur di Jogja, Ngumpulke Balung Pisah Pasca Referendum
Saat kejadian, korban yang merupakan hansip RW 09 melakukan ronda malam bersama dua saksi lainnya di Jalan Pelajar.
Saat memantau situasi melalui kamera CCTV, korban melihat dua orang mencurigakan yang diduga hendak mencuri sebuah sepeda motor.
"Korban pada saat itu sedang monitor CCTV dan melihat dua orang dicurigai sedang mencongkel motor," ungkap Widodo.
Korban kemudian mengajak dua rekannya untuk menuju ke lokasi dengan menggunakan sepeda motor.
Setibanya di tempat kejadian, korban menabrakkan motornya ke arah motor pelaku hingga keduanya terjatuh.
Korban kemudian langsung terlibat perkelahian dengan pelaku.
Saat tengah berkelahi, pelaku ternyata mengeluarkan senjata api dan langsung menembakannya ke arah perut korban.
"Saat itu terjadi suara ledakan sebanyak dua kali dan korban langsung terjatuh, saksi selanjutnya mengamankan diri dan meminta pertolongan warga," jelas Widodo.
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com.
| Sepeda Motor Milik Warga di Wates Kulon Progo Digasak Maling, Kerugian Hingga Rp27 Juta |
|
|---|
| Polisi Ringkus Pelaku Pencurian Motor di Dlingo, Sempat Ada yang Sembunyi di Tumpukan Kayu |
|
|---|
| Kasus Pelaku Curanmor di Surabaya Terbakar Saat Hendak Dibawa Polisi, Berawal dari Korek Api |
|
|---|
| Sempat Buron Selama 16 Bulan, Warga Cilacap Pencuri Motor di Bantul Akhirnya Diringkus Polisi |
|
|---|
| Motor Baru 4 Bulan Milik Warga Magelang Digondol Maling, Aksi Pelaku Terekam CCTV |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.