Berita Klaten

Keracunan MBG Klaten: Dinkes Klaten Bawa Sampel Menu ke Balai Labkesmas Yogyakarta

Sampel makanan yang diduga menyebabkan puluhan siswa SMPN 1 Wedi mengalami keracunan MBG itu kini sudah dikirim

Penulis: Dewi Rukmini | Editor: Iwan Al Khasni
Tribunjogja.com/Dewi Rukmini
Seorang siswa SMPN 1 Wedi dirujuk ke RSUD Bagas Waras karena diduga mengalami keracunan menu MBG, Kamis (9/10/2025). 

Sebab, kini pihaknya sedang menunggu hasil cek laboratorium dari sampel makanan yang sudah diambil Dinas Kesehatan Klaten


"Karena waktunya tidak cepat, hasil cek lab-nya mungkin baru selesai 7 hari. Oleh karena itu, kami tidak bisa menyimpulkan dulu. Akan tetapi yang penting korban sudah tertangani. Kami akan terus pantau siswa yang terkena dampak dari makanan MBG itu. Kami juga sudah data dan mengevaluasi bersama Dinkes Klaten," terang dia. 


Sementara itu, Bupati Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, menyampaikan pihaknya belum menetapkan status kejadian luar biasa (KLB) terhadap insiden tersebut.

Sebab, kini pihaknya masih melakukan observasi penyebab insiden dugaan keracunan menu MBG itu terjadi. 


"Tapi kalau memang sampai fase itu nanti akan kami lihat, karena ada KLB secara medis dan kesehatan. Lalu, sesuai regulasi BGN untuk SPPG bersangkutan tidak beroperasi dulu, sampai nanti hasil investigasi keluar baru keputusan BGN seperti apa," paparnya. 


Adapun, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten, Titin Windiyarsih, mengatakan bahwa kegiatan belajar mengajar di SMPN 1 Wedi masih berjalan seperti biasa. 


"Kecuali yang berizin sakit di rumah dan menjalani perawatan di rumah sakit bisa tidak mengikuti pembelajaran terlebih dahulu," tutup dia. (drm)

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved