Desain Estetik Teras Malioboro 2, Pedagang Harap jadi Daya Tarik bagi Pengunjung
Relokasi pedagang dari kawasan Malioboro ke Teras Malioboro 2 kini menjadi perhatian banyak pihak.
Penulis: Hanif Suryo | Editor: Hari Susmayanti
Lemari yang disediakan memiliki ukuran 100 x 70 cm, dan meskipun membantu dalam menyimpan barang dagangan, keberadaannya justru memakan ruang lapak.
“Kalau nggak ada lemari, mungkin terasa lebih lega. Tapi kan lemari ini sudah jadi kebutuhan, dan memang bagian dari fasilitas yang diberikan pemerintah,” jelas Siti.
Ia juga menambahkan bahwa pedagang masih bisa menyesuaikan tata letak barang dagangan sesuai kebijakan yang akan dievaluasi ke depannya.
“Kita kan belum mencoba sepenuhnya. Nanti, satu atau dua bulan setelah berjalan, pasti ada evaluasi dari pemerintah. Pedagang juga bisa memberi masukan,” katanya.
Menjaga Optimisme dan Harapan
Sebagai pedagang yang telah berdagang sejak 2005, Siti memahami bahwa perubahan ini tidak mudah. Usaha yang dirintis bersama suaminya sejak awal kini harus beradaptasi dengan lingkungan baru.
“Saya sudah lama berdagang di sini, melanjutkan usaha mertua yang dulu dagang batik. Sekarang, saya pribadi dagang kaos. Di tempat baru ini, tetap akan jualan batik dan kaos,” ungkapnya.
Ia berharap relokasi ini membawa manfaat bagi semua pihak, terutama pedagang yang menggantungkan hidupnya dari kawasan Malioboro.
“Saya sih bersyukur saja, yang penting kita jalanin dulu. Kalau ada kesulitan, kita bicarakan baik-baik dengan pemerintah. Kan, ini semua juga untuk kebaikan kita bersama,” tutupnya. (*)
| Menembus Batas Lewat Warna: Cerita Seniman Difabel di 'Together Beyond Limits' |
|
|---|
| BPOB Luncurkan Kampanye Digital 'Malioboro: Filosofi di Balik Jalan Legendaris' |
|
|---|
| Bentor Masih Lalu-lalang di Malioboro, Begini Langkah Dinas Perhubungan DIY |
|
|---|
| Cerita Paimin Andalkan Becak Listrik di Malioboro, Berharap Fasilitas Pengisian Daya Dibenahi |
|
|---|
| Rencana Seribu Becak Kayuh Tenaga Listrik Lalu Lalang di Malioboro |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.