Membentuk Jurnalis Berkualitas, BUMN dan PWI Kolaborasi Dukung Kemajuan Pers Lewat UKW
Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menunjukkan peran strategis mendukung kemajuan sektor pers melalui inisiatif proaktif. Salah satu langkah nyata yang
Penulis: Bunga Kartikasari | Editor: Iwan Al Khasni
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menunjukkan peran strategis mendukung kemajuan sektor pers melalui inisiatif proaktif.
Salah satu langkah nyata yang telah diambil adalah melalui implementasi Uji Kompetensi Wartawan (UKW), sebuah program yang bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme wartawan dan kualitas informasi yang disampaikan kepada masyarakat.
Sebagai bagian dari komitmen untuk memperkuat hubungan dengan media dan meningkatkan kualitas jurnalis, beberapa BUMN terkemuka telah aktif terlibat dalam mendukung UKW.
Kick-off UKW Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) bersama dengan BUMN sudah dilaksanakan sejak 28-29 Desember 2023.
Pelaksanaan UKW perdana kolaborasi PWI dan BUMN digelar di Aceh pada 22-23 Desember. Minggu berikutnya, UKW dilaksanakan di Sulawesi Utara, Nusa Tenggara Timur, Lampung dan sejumlah provinsi lain.
Lalu, dilanjutkan di DIY dan Nusa Tenggara Barat yang dilaksanakan pada 18-19 Januari 2024.
Sebelumnya, pada Senin (18/12/2023), Menteri BUMN, Erick Thohir juga menyatakan dukungan kepada PWI agar meningkatkan kualitas wartawan demi menjadi pilar demokrasi yang tajam mengimbangi.
"Posisi media menjadi penting sebagai mitra pemerintah dalam memberikan edukasi dan membuat khalayak menjadi semakin terliterasi dengan baik," ujar Erick mengutip laman resmi BUMN.
Dukungan tersebut diserahkan langsung oleh Erick Thohir kepada Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch Bangun yang didampingi Sekjen PWI Pusat Sayid Iskandarsyah, Direktur UMKM PWI Pusat, Syarif Hidayatullah, juga Ketua Umum Forum Humas BUMN, Agustya Hendy Bernadi, di Gedung Kementerian BUMN, Jakarta, Senin Sore (18/12/2023).
UKW DIY Didukung Tiga BUMN
DI Yogyakarta tidak luput menjadi salah satu daerah yang menggelar UKW berkolaborasi dengan BUMN.
Setidaknya, ada tiga BUMN yang mendukung penyelenggaraan UKW pada Kamis-Jumat (18-19/1/2024) di Hotel Forriz Yogyakarta lalu. Itu adalah Bank BRI, PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero dan PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Persero.
UKW PWI bersama BUMN di DIY diikuti oleh 29 peserta dari tingkat muda, madya dan utama. Agenda dibuka oleh Kepala Dinas Kominfosan Kota Yogyakarta, Ignatius Tri Hastono.
“Ini merupakan UKW ke-10 yang didukung oleh tiga BUMN yang ada di Yogyakarta ini. Kami berterima kasih atas dukungan BUMN untuk setiap penyelenggaraan UKW,” kata Ketua PWI DIY, Hudono di agenda pembukaan UKW.
Hudono menjelaskan, UKW menjadi salah satu program dari pengurus PWI Pusat agar wartawan menempuh jalur profesional saat menjalankan tugas di lapangan.
Selama dua hari, mereka berjibaku dengan sejumlah soal berupa teori maupun praktik di lapangan.
BUMN
UKW
Bank Rakyat Indonesia (BRI)
PT Kereta Api Indonesia (PT KAI)
PT Permodalan Nasional Madani (PNM)
PWI DIY
Uji Kompetensi Wartawan
Tribunjogja.com
| Tiga Pasar di Sleman Ini Diusulkan ke Pemerintah Pusat untuk Dilakukan Revitalisasi |
|
|---|
| Pelajar Taruna Nusantara Belajar Perencanaan Keuangan dan Antisipasi Scam Digital |
|
|---|
| Pemain Paling Berharga dengan Kontrak Berakhir 2027: Vinicius Junior hingga Kane |
|
|---|
| Setelah Chelsea Resmi Pecat Enzo Maresca, Rosenior Jadi Kandidat Pengganti |
|
|---|
| Menteri Perhubungan Kunjungi Stasiun Yogyakarta, Pastikan Pelayanan KAI Berjalan Optimal |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Tiga-Perusahaan-BUMN-Dukung-UKW-PWI.jpg)