Prakiraan Cuaca DIY Hari Ini Jumat 1 Desember 2023, Hujan Bakal Mengguyur Sejumlah Wilayah

Berdasarkan prakiraan cuaca BMKG, hujan diperkirakan akan mengguyur wilayah DIY pada hari ini, Jumat (1/12/2023).

dailyexcelsior.com
ilustrasi hujan lebat 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Christi Mahatma Wardhani


TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Hujan diperkirakan akan mengguyur wilayah DIY pada hari ini, Jumat (1/12/2023).

Menurut prakiraan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), potensi hujan ringan – sedang mengguyur kawasan Kulon Progo bagian Tengah hingga Utara, serta Gunungkidul bagian Timur dan Utara pada pagi hari.

Selain itu, sebagian wilayah Sleman, Bantul dan Kota Yogyakarta juga diguyur hujan pagi ini.

Sementara pada siang - sore hari berpotensi hujan sedang – lebat di Kota Yogyakarta, Sleman, Bantul bagian Timur dan Barat, Kulon Progo bagian Utara, serta Gunungkidul bagian Utara dan Timur.

Sementara pada malam hari berpotensi Hujan Sedang – Lebat di Bantul dan Kulon Progo bagian Selatan. Potensi Hujan Ringan – Sedang Sleman, Kota Yogyakarta, 

Pada dini hari juga masih berpotensi hujan ringan – sedang di Gunungkidul bagian Selatan, Bantul bagian Selatan serta Gunungkidul bagian selatan.

Suhu udara di DIY 21 - 31 °C, dengan kelembapan udara* : 75 – 95 persen. 

Angin bertiup dari Tenggara – Barat Daya dengan kecepatan maksimum 25 km/jam.

BMKG memperkirakan terjadi gelombang rendah di Perairan Yogyakarta. Tinggi gelombang berkisar antara 0.5 – 1.25 meter.

BMKG mengimbau masyarakat untuk mewaspadai potensi hujan sedang – lebat di Kota Yogyakarta, Sleman, Bantul, Kulon Progo, serta Gunungkidul bagian Utara dan Timur. (*) 

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved