Berita Sleman Hari Ini

BPBD Catat Jumlah Kaltana di Sleman Sebanyak 72 dari 86 Kalurahan

Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menyebut, Kalurahan Tangguh Bencana (Kaltana) baru terbentuk di 72 Kalurahan dari 86 Kalurahan yang

Penulis: Ahmad Syarifudin | Editor: Kurniatul Hidayah
TRIBUNJOGJA.COM/Ahmad Syarifudin
Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa saat mengukuhkan Kepengurusan Kalurahan Tangguh Bencana (Kaltana) di Kalurahan Margodadi, Jumat (24/2/2023) 

Pengurus Kaltana yang dikukuhkan di Kalurahan Margodadi berjumlah 25 orang. Setelah dikukuhkan mereka akan menjalin koordinasi untuk mematangkan SOP yang dibagi dalam beberapa tugas tim. Di antaranya, tim peringatan dini, tim evakuasi transportasi, tim kesehatan, dan tim pemulihan pasca bencana. 

Lurah Margodadi, Djalmo Susilodiprodjo mengatakan, meskipun baru dikukuhkan namun Kaltana di Kalurahan Margodadi sebenarnya telah berdiri sejak 1,5 tahun lalu.

Mereka telah melakukan banyak kegiatan mulai dari kegiatan sosial maupun saat ada bencana.

Setelah dikukuhkan, Ia berharap kesiapsiagaan dan kesadaran masyarakat akan semakin meningkat dalam menghadapi pelbagai ancaman bencana. Baik bencana alam maupun non-alam. 

"Semoga kesiapsiagaan dan kesadaran kita semakin baik dalam menghadapi bencana.  Khususnya di kawasan Margodadi," tuturnya. 

Sementara itu, Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa menilai, pembentukan kepengurusan Kaltana dapat menjadi penambah semangat untuk memberikan pendampingan sekaligus pertolongan saat terjadi bencana. 

“Dengan pengukuhan (Kaltana) tentunya menambah semangat dan kreativitas dari Kaltana Margodadi untuk selalu memberikan pendampingan dan pertolongan di saat bencana terjadi di Kalurahan ini," kata dia. (rif) 

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved