Komunitas Multirotor Jogja, Tak Asal 'Terbang'

Drone multirotor ini pun tentu tak boleh asal terbang. Ada peraturan yang harus ditaati saat menerbangkan drone multirotor.

Penulis: Amalia Nurul F | Editor: Gaya Lufityanti
istimewa
Komunitas Multirotor Jogja 

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Unmanned Aerial Vehicle (UAV) atau dalam bahasa Indonesia disebut pesawat tanpa awak telah menjadi tren hobi sejak 2013 silam.

Istilah UAV tampak kurang familiar bagi masyarakat awam.

Kebanyakan orang mengenal UAV tersebut dengan sebutan drone.

Adalah Multirotor Jogja yang mulai terbentuk pada 2015 silam sebagai wadah para penggemar UAV.

Bernama multirotor karena kebanyakan anggotanya memiliki UAV jenis drone multirotor atau wahana tanpa awak yang dapat terbang menggunakan lebih dari tiga baling-baling.

Komunitas tersebut terbentuk dari berbagai kalangan baik profesional maupun pehobi.

Seorang penggerak Multirotor Jogja, Kristianus Nugroho mengaku awal mula ia tertarik dengan drone multirotor lantaran dari melihat tren yang sedang marak.

"Saya pribadi iseng saja awalnya. Ada tren yang berbau tekno sedang happening di Jakarta sekitar 2014 lalu. Saya tahu itu dari medsos temen-temen yang di Jakarta," ungkap pria yang akrab disapa Kris Patje ini.

"Saya jadi penasaran terus ikutan beli. Akhirnya jadi hobi," lanjutnya.

Kris pun mengisahkan saat dirinya pertama kali mengutak-atik sendiri multirotor pertamanya.

"Waktu itu lebaran 2014. Malem takbir itu saya otak-atik sendiri," kata dia.

"Masih nyoba-nyoba aja. Waktu itu saya dapat dengan kisaran harga Rp 6-7 juta. Itu belum dapat kamera yang proper. Paling tidak Rp 10 jutaan modal awal untuk dapat kamera yang lumayan," urainya.

Kini, hobi Kris telah ia tekuni dan telah berkembang menjadi profesi.

"Sekarang kualitasnya jauh lebih baik dibanding awal-awal dulu. Pilihan lebih banyak, kualitas bagus. Kalau untuk hobi atau travel 12-13 juta sudah dapat cukupbagus. Kalau untuk profesional mulai 17 juta," paparnya.

Drone multirotor ini pun tentu tak boleh asal terbang.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved