Begini Perjuangan Sheva Membela PSS Sleman U-17

Dominico Savio Sheva Maresca Amavisca turut merasakan lawan yang baginya cukup berat.

Penulis: Amalia Nurul F | Editor: Ari Nugroho
IST
Dominico Savio Sheva Maresca Amavisca PSS U-17. 

Meski datang dari jauh, fisik Penajam Utama cukup terjaga untuk meladeni tim-tim lain terlebih PSS U-17 yang bermain di kandang sendiri.

"Fisik mereka bagus juga," tutur pemain bernomor punggung 44 ini.

Tak hanya itu, Sheva melihat kiper Penajam adalah kiper yang bagus.

Memang, kiper Penajam Utama menjadi momok bagi para penyerang lantaran selalu saja akurat dalam menghalau bola untuk menyelamatkan gawang.

"Kipernya juga bagus," ungkap Sheva yang merasakan menghadapi kelihaian kiper Penajam.

Meski akhirnya tak membawa gelar juara pertama, Sheva mengaku ia telah berusaha maksimal bersama timnya.

"Kami main di kandang, didukung suporter juga. Jadi kami mau tidak mau main maksimal dan harus ada target juara," ungkap pemain berusia 16 tahun ini.

Soal dua gol yang ia berikan bagi timnya, Sheva mengatakan ia tak memprediksi sebelumnya.

Gol-gol tersebut semata karena usaha yang telah ia lakukan.

"Enggak ada feeling, saya yakin aja sama diri sendiri dan bermain maksimal," jelas pemain yang sempat magang di PSIM senior ini.(TRIBUNJOGJA.COM)

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved