Serie A Enilive
Inter Milan: Tak Ada Rencana Nerazzurri Cari Pelapis Denzel Dumfries
Inter Milan memilih jalur percaya diri dengan skuad yang ada, bukan panik belanja. Dumfries memang absen,
Penulis: Iwan Al Khasni | Editor: Iwan Al Khasni
Ringkasan Berita:Inter Milan memilih jalur percaya diri dengan skuad yang ada, bukan panik belanja. Dumfries memang absen, tapi Nerazzurri yakin bisa menutup celah dengan kombinasi pengalaman dan adaptasi pemain muda.
Italia Tribunjogja.com - Cedera yang menimpa Denzel Dumfries memang bikin banyak tifosi Inter Milan gelisah.
Absennya sang motor di sisi kanan memunculkan pertanyaan, apakah Nerazzurri butuh pelapis baru di bursa Januari?
Jawabannya jelas dari manajemen: tidak ada rencana untuk mencari pengganti, dikutip dari Football Italia, Sabtu (22/11/2025).
Dalam beberapa hari terakhir, perdebatan soal siapa yang bakal menutup lubang di flank kanan semakin ramai, apalagi laga yang menanti adalah Derby della Madonnina melawan AC Milan.
Situasi ini membuat Cristian Chivu harus putar otak.
Sang pelatih cenderung menggeser Carlos Augusto ke sisi kanan, meski posisi naturalnya ada di kiri.
Keputusan ini diambil karena Luis Henrique belum matang secara taktik, terutama dalam aspek bertahan.
Ia masih butuh waktu untuk belajar sebelum dipercaya tampil reguler.
Namun, bukan berarti Inter Milan akan buru-buru belanja pemain.
Klub menegaskan bahwa mereka merasa skuad saat ini sudah komplet di semua lini.
Henrique tidak akan dipinjamkan, justru akan diberi kesempatan untuk beradaptasi dan berkembang.
Inter Milan percaya proses ini penting agar sang pemain Brasil bisa menjadi aset jangka panjang.
Strategi ini menunjukkan filosofi Nerazzurri.
Kesabaran dan kepercayaan pada pemain muda.
Mereka hanya akan bergerak di bursa jika ada peluang luar biasa yang terlalu bagus untuk dilewatkan.
| Transfer Serie A: Spalletti Ingin Regista Baru, Juventus Bidik Hojbjerg dan Bernabe |
|
|---|
| SERIE A: Pengalaman dan Prestasi Luciano Spalletti Pelatih Baru Juventus |
|
|---|
| Transisi Pelatih Juventus, Allegri, Motta, Tudor, Kini Bertemu Spalletti |
|
|---|
| Napoli Jadi Bengkel Pemain Buangan Manchester United, Dua Pemain Ini Buktinya |
|
|---|
| Rating Pemain Juventus dan Inter Milan dan Klasemen Liga Italia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Denzel-Dumfries-akhirnya-mencetak-gol-penentu-kemenangan-Inter-Milan-yang-berakhir-2-0-atas-Lecce.jpg)