Vihara Buddha Prabha Akan Gelar Aksi Donor Darah untuk Umum

Vihara Buddha Prabha akan mengadakan perayaan hari raya Asadha pada Minggu (30/7/2017) tepatnya pukul 8.30 WIB

Penulis: sis | Editor: Ikrob Didik Irawan
Tribun Jogja/Hening Wasisto
Vihara Buddha Prabha akan menggelar aksi donor darah dan juga perayaan hari raya Asadha 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Hening Wasisto

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Vihara Buddha Prabha akan mengadakan perayaan hari raya Asadha pada Minggu (30/7/2017) tepatnya pukul 8.30 WIB

Sebagai rangkaian perayaan hari raya Asadha, sehari sebelumnya, yakni Sabtu (29/7/2017) akan diadakan aksi donor darah untuk umum yang bekerjasama dengan PMI kota Yogyakarta.

Donor darah tersebut digelar pukul 10.00 hingga pukul 12.00 siang bertempat di Vihara Buddha Prabha Gondomanan.

"Ini adalah aksi sosial yang menyertai perayaan hari Asadha," ujar Agus Setiawan, Ketua Vihara Buddha Prabha.

"Besar harapan kami agar masyarakat umum bisa turut andil dalam aksi donor darah esok," lanjut pria yang juga Ketua Majelis Buddhayana Indonesia kota Yogyakarta ini.

Pada perayaan selanjutnya dia menambahkan, akan terus menggelar aksi sosial semacam bantuan ke anak asuh Vihara Budha Prabha di Panggang Gunungkidul, bersih-bersih tempat umum ataupun tempat ibadah agama lain serta berbagai aksi sosial lainnya. (tribunjogja.com)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved