Playon Jogja Tularkan Virus Sehat
Olahraga lari menjadi pilihan beberapa orang karena cukup simpel dan tidak memerlukan peralatan serta partner.
Penulis: Gaya Lufityanti | Editor: oda
Laporan Reporter Tribun Jogja, Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Ada banyak upaya untuk mengajak masyarakat memiliki gaya hidup sehat. Satu di antaranya Indorunners Jogja yang sengaja berkegiatan di tengah kota Yogyakarta.
Komunitas Indorunners Jogja memiliki julukan lain, yakni Playon Jogja.
Playon di sini dapat bermakna lari dalam Bahasa Jawa, dan Play On dalam Bahasa Inggris yang berarti ada sekumpulan orang yang aktif dan menyukai olahraga.
Berdiri sejak 2012 lalu, komunitas ini digagas oleh Thea Rizkia yang kemudian menjadi koordinator Indorunners Jogja.
Thea yang sempat bergabung dalam Indorunners di Jakarta pindah bersama suami ke Yogyakarta.
Pada awal kepindahannya, ia kerap berlari bersama suami, hingga akhirnya ia berinisiatif mengajak member Facebook Indorunners yang berada di Yogyakarta untuk berkumpul dan berlari bersama.
Tepatnya bulan Juli, bersamaan dengan acara kumpul dan lari perdananya, Indorunners Jogja pun terbentuk.
Olahraga lari menjadi pilihan beberapa orang karena cukup simpel dan tidak memerlukan peralatan serta partner.
"Dengan gaya hidup seperti sekarang ini, kita butuh olah raga, harus hidup sehat. Berlari merupakan olahraga yang paling mudah, tidak memerlukan banyak orang, bisa dilakukan dimana saja, kapan saja, tidak memerlukan tempat dan peralatan khusus," ujar Thea.
Komunitas yang bersifat terbuka ini tidak memiliki data mengenai jumlah anggotanya. Meskipun begitu, komunitas ini memiliki sekitar 1000 member di Facebook maupun Instagram.
Dalam berkegiatan pun, pernah 60 orang mengikuti kegiatan rutinnya. Profil anggotanya pun beragam, mulai pelajar, mahasiswa, pekerja muda hingga berumur 60 tahun.
Thursday Night Run menjadi agenda rutin yang diadakan setiap Kamis Malam.
Mulai pukul 19.00, mereka akan berkumpul di halaman kantor BCA Jalan Jenderal Sudirman, kemudian berlari melewati Mc Donnalds, Stella Duce, SMAN 3 Yogya, Jalan Ahmad Jazuli, Jembatan Kewek, Jalan Mangkubumi, Tugu Yogya kemudian kembali ke BCA Jalan Jenderal Sudirman.
Rute yang menempuh jarak sekitar 6 km ini biasanya ditempuh dalam waktu satu jam.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/komunitas-playon-jogja_20170114_202348.jpg)