Kuliner Bantul

Kuliner Bantul: Pemburu Makanan Pedas Merapat, Ada Mie Jebew

Warga Bantul sekarang memiliki tempat baru yang siap bersaing dalam kuliner pedas yang bernama Temani Ngemil, warung ini terletak di daerah Bantul

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
Temni Ngemil Bantul
Temni Ngemil Bantul 

Sebagai variasi, seblak Komplit Temani Ngemil juga sangat menarik, berisi full topping mulai dari ceker, dumpling, hingga cuanki.

Lebih dari Sekadar Pedas

Temni Ngemil Bantul2
Menu Temani Ngemil Bantul

Meskipun dikenal karena hidangan pedasnya, Temani Ngemil memastikan bahwa semua orang dapat menemukan makanan kesukaan mereka di tempat ini.

Pilihan dalam kategori Aneka Camilan dan Gorengan sangat beragam.

Ada Dimsum Ori (Campuran Ayam dan Udang), Dimsum Keju, hingga Dimsum Mentai yang saat ini sedang populer.

Pilihan camilan lainnya juga sudah tersedia untuk menambah kesenangan saat ngemil, mulai dari Udang Keju, Tahu Bakso Jumbo dengan sambal kecap, hingga Risol Mix dengan isian ayam matah atau mayo pedas.

Untuk menghilangkan rasa pedas setelah menikmati Jebew Series, ada Es Teh Jumbo atau Es Teler Jumbo/Kecil yang bisa dinikmati.

Temani Ngemil menunjukkan bahwa kreativitas dan perhatian terhadap kualitas, khususnya dalam hal kehalalan, adalah faktor penting untuk tetap bersaing dalam industri kuliner yang sangat kompetitif.

Berawal dari sebuah warung kecil, mereka kini siap menjadi pilihan utama bagi masyarakat Bantul yang mencari makanan pedas yang asli dan Halal. (MG Muhammad Fadhli Auliyaaul Haq)

Baca juga: Resep Udang Keju Ala Gacoan: Camilan Lezat yang Bikin Meleleh di Mulut!

 

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved