Wanita Muda Tewas di Gamping
Pelaku Pembunuhan Wanita di Gamping Berusaha Akhiri Hidup, Ditemukan di Makam Orang Tuanya di Secang
pelaku ditangkap di wilayah Secang, Kabupaten Magelang, tepatnya di pemakaman orangtuanya.
Penulis: Ahmad Syarifudin | Editor: Hari Susmayanti
Ringkasan Berita:
- Polisi berhasil mengungkap kasus pembunuhan sadis wanita muda berinisial RI (39) di kontrakan Mejing Wetan, Gamping, Sleman. Korban ditemukan tewas dengan luka sayatan di leher.
- Pelaku berinisial LBW, yang merupakan kekasih korban, ditangkap di pemakaman orangtuanya di Secang, Magelang, tak lama setelah kejadian.
- LBW ditemukan dalam kondisi lemah karena diduga menenggak racun serangga dan kini dirawat di rumah sakit sebelum pemeriksaan lebih lanjut.
TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - Terduga pelaku pembunuhan wanita muda di Mejing Wetan, Kelurahan Ambarketawang, Gamping, Kabupaten Sleman berusaha mengakhiri hidup dengan cara menengak cairan pembasmi serangga.
Terduga pelaku berinisial LBW yang tak lain merupakan kekasih korban itu ditangkap aparat di makam orang tuanya di Secang, Magelang pada Selasa (4/11/2025) kemarin.
Saat diamankan petugas, LBW dalam kondisi lemah.
Terduga pelaku kemudian langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.
Saat ini pelaku masih menjalani perawatan medis untuk memulihkan kondisinya setelah menenggak cairan pembasmi serangga.
Kapolresta Sleman, Kombes Pol Edy Setianto Erning Wibowo mengatakan pelaku diamankan tim gabungan pada Selasa siang kemarin.
"Betul. Kemarin siang langsung kita tangkap dan ungkap. (Pelaku) LBW, dia infonya pacarnya," kata Kapolresta Sleman, Kombes Pol Edy Setianto Erning Wibowo, dikonfirmasi Rabu (5/11/2025).
Menurut Kapolresta, penangkapan terhadap pelaku ini dilakukan tak lama setelah penemuan mayat.
Petugas yang sudah mendapatkan informasi terduga pelaku langsung melakukan pengejaran hingga akhirnya ditemukan di wilayah Secang.
"(Pelaku) diduga mau bunuh diri dengan minum Baygon. Ditangkapnya di pemakaman ortunya di Secang Magelang," kata Edy.
Penangkapan terhadap pelaku pembunuhan wanita muda Gamping juga dikonfirmasi, Kabidhumas Polda DIY, Kombes Pol Ihsan.
Menurut dia, penyidik dari Polresta Sleman dan Polsek Gamping berhasil menangkap terduga pelaku LBW, alamat Banguntapan, Bantul lebih kurang satu jam setelah dilakukan penyelidikan pasca kejadian.
Pelaku ditangkap di kuburan orangtuanya di Secang Magelang dan diperkirakan telah menenggak racun seranggga.
"Sehingga dengan pertimbangan kemanusiaan, petugas membawa yang bersangkutan dulu ke rumah sakit untuk diobati. Sekarang ada di rumah sakit. Nanti setelah dari rumah sakit, secara lengkap akan dirilis oleh Polresta Sleman," ujar dia.
Sebagimana diberitakan sebelumnya, seorang wanita muda ditemukan tewas mengenaskan di sebuah rumah kontrakan di Mejing Wetan, Ambarketawang, Gamping, Kabupaten Sleman, pada Selasa (4/11/2025) pagi.
| BREAKING NEWS : Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Muda di Gamping Sleman |
|
|---|
| Wanita Tewas Leher Tersayat di Kontrakan Sleman, Polisi: Durasi 30 Menit |
|
|---|
| Kronologi Wanita Muda Tewas di Rumah Kontrakan Gamping Sleman |
|
|---|
| Wanita Muda Tewas di Kontrakan Gamping, Polisi Duga Pelaku Beraksi Hanya dalam Hitungan Menit |
|
|---|
| Wanita Muda Tewas di Kontrakan di Gamping Sleman, Polisi Sebut Ada Luka Sayatan di Leher |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.