Resmi, Bimo Wijayanto Jabat Dirjen Pajak

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melantik Bimo Wijayanto sebagai Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu)

Penulis: Hari Susmayanti | Editor: Hari Susmayanti
Tangkapan Layar
BIMO SAH JADI DIRJEN PAJAK - Pelantikan Bimo Wijayanto menjadi Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu), menggantikan posisi Dirjen sebelumnya yakni Suryo Utomo, di Gedung Juanda I, Kementerian Keuangan, Jumat (23/5/2025). 

TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melantik Bimo Wijayanto sebagai Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu), menggantikan posisi Dirjen sebelumnya yakni Suryo Utomo.

Pelantikan Bimo Wijayanto sebagai Dirjen Pajak dilaksanakan di Gedung Juanda I, Kementerian Keuangan, Jumat (23/5/2025).

Selain Bimo, dalam pelantikan tersebut, Sri Mulyani juga melantik sejumlah pejabat eselon 1 Kemenkeu.

"Saya percaya bahwa saudara akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai tugas yang diemban," kata Sri Mulyani dalam acara Pelantikan Pejabat Eselon I Kemenkeu secara virtual, Jumat dikutip dari Tribunnews.com.

Adapun posisi Suryo Utomo saat ini sebagai Kepala Badan Teknologi Informasi dan Intelijen Keuangan. 

Jauh sebelum pelantikan hari ini, Presiden RI Prabowo Subianto memanggil Bimo Wijayanto ke Istana pada Selasa (20/5/2025) lalu.

Baca juga: Letjen Djaka Budi Utama resmi menjadi Direktur Jenderal Bea dan Cukai

Bimo bilang, bahwa dirinya bersama Letjen Djaka mendapat mandat langsung dari Presiden Prabowo Subianto untuk bergabung dengan Kementerian Keuangan.

Kala itu, Bimo tak menyebut secara eksplisit jabatan yang akan diisi oleh dirinya dan Djaka, namun kuat dugaan Bimo akan menggantikan Suryo Utomo sebagai Direktur Jenderal Pajak, sedangkan Djaka diplot memimpin Ditjen Bea dan Cukai.

"Hari ini saya dengan Pak Letjen Djaka Budi Utama dipanggil oleh Bapak Presiden. Saya diberikan mandat nanti sesuai dengan arahan Menteri Keuangan, akan bergabung dengan Kementerian Keuangan, begitu juga dengan Letjen Djaka," kata Bimo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (20/5/2025). (*)

 

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved