Balasan Email Dosen UII Yogyakarta yang Sempat Dilaporkan Hilang
Ahmad Munasir Rafie Pratama (AMRP) dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, berhasil ditemukan di Amerika.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
Tribunjogja.com - Ahmad Munasir Rafie Pratama (AMRP) dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, berhasil ditemukan di Amerika Serikat .
Kondisi terbaru sang dosen menurut Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI dalam keadaan aman.
Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kemenlu RI Judha Nugraha, mengatakan telah menjalin komunikasi langsung dengan Ahmad Munasir Rafie Pratama.
Dengan telah ditemukannya Ahmad Munasir dalam keadaan selamat dan aman, serta sudah adanya komunikasi antara dirinya dengan keluarga dan UII Yogyakarta , maka penanganan hilangnya AMRP dinyatakan telah selesai.
"Kemenlu dan KJRI NY akan terus memantau kondisi AMRP dan memberikan pelayanan dan pelindungan sebagaimana diperlukan," jelas Judha, Jumat (24/2/2023), dikutip Tribunjogja.com dari Kompas.
Informasi yang diterima Tribunjogja.com dari UII Yogyakarta, Rektor UII, Prof. Fathul Wahid, S.T., M.Sc., Ph.D. mengatakan, pencarian Rafie sudah membuahkan hasil.
“UII telah mencermati alasan kondisi kesehatan mas Rafie yang menjadi penyebab pengalihan rute penerbangan ke Amerika Serikat dan disampaikan melalui penjelasannya di dalam balasan email,” ujar Rektor dalam keterangan resmi, Jumat (24/2/2023).
Ia mengatakan, pihak kampus menerima pesan dari Rafie, termasuk permohonan maaf yang sebesar-besarnya dari Rafie kepada rektor dan seluruh sivitas akademika UII Yogyakarta atas kegaduhan yang muncul di publik terkait permasalahan ini.
Dia melanjutkan, UII Yogyakarta mendoakan semoga Rafie lekas mendapatkan kembali kesehatan yang prima.
“UII akan memberi pendampingan dan dukungan layanan kesehatan bagi Rafie, apabila diperlukan,” jelasnya.
Baca juga: Kisah Mayat Baharudin Dibawa Keliling Bantul-Sleman-Purworejo, Pelaku Bingung Buang Korban
Ditambahkan Fathul, UII sebagai organisasi publik yang mengedepankan nilai-nilai tata kelola yang baik memiliki tanggung jawab untuk memberikan perlakuan yang adil dan setara kepada seluruh sivitas berdasar pada regulasi yang berlaku di UII Yogyakarta .
“Tindakan Rafie mengalihkan perjalanan ke Amerika Serikat tanpa pemberitahuan kepada UII sejak 12 Februari 2023 patut diduga sebagai tindakan indisipliner karena telah meninggalkan tanggung jawab yang menyebabkan dampak terhadap tata laksana organisasi,” terangnya.
Sempat Umrah
Sebelumnya, Ahmad Munasir Rafie Pratama yang dikabarkan hilang di Istanbul, Turki ternyata sempat melakukan umrah setelah dari Riyadh, Arab Saudi.
“Setelah dari Riyadh, mas Rafie ini umrah bersama anak dan istri. Jadi, setelah umrah, baru join agenda kampus ke Oslo, Norwegia,” kata Rektor UII, Fathul Wahid, kepada wartawan saat ditemui di Kampus UII, Senin (20/2/2023).
| Beasiswa Fulbright 2026 Dibuka: Kuliah S2-S3 di AS, Ini Syarat & Cara Daftarnya |
|
|---|
| AS–China Sepakat Lanjutkan Perundingan Akhiri Perang Dagang |
|
|---|
| Inilah 2 Proyek Besar Trump di Indonesia Kembali Disorot Usai Rekaman Percakapan Prabowo–Trump Bocor |
|
|---|
| Kasus Kematian Arya Daru: Keluarga Diplomat Kemenlu Asal Bantul Butuh Bukti Penyelidikan |
|
|---|
| Shutdown di Amerika Serikat: Apa Itu, Mengapa Terjadi, dan Bagaimana Dampaknya? |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.