Sleman
Kisah Pemilik Rumah Dua Lantai di Congcat Depok Sleman Diteror Kejadian Gaib
Ada kejadian diluar logika yang dialami pemilik rumah yang berada di daerah Padukuhan Dabag, Kalurahan Condongcatur (Congcat), Depok, Kabupaten Sleman
Penulis: Ahmad Syarifudin | Editor: Iwan Al Khasni
* Piring, Gelas, Gerabah Tiba-tiba Pecah
* Kunci Motor Hilang, Kamar Mandi Dikunci
Tribunjogja.com Sleman - Ada kejadian diluar logika yang dialami pemilik rumah yang berada di daerah Padukuhan Dabag, Kalurahan Condongcatur (Congcat), Depok, Kabupaten Sleman.
Rumah itu adalah milik Anik. Rumah itu dibangun tahun 2005 dan berlantai dua.
Dalam rumah itu tak hanya dihuni Anik, ada anggota keluarga lain yaitu dua anaknya.
Ada juga dua menantu, tiga cucu dan satu pembantu.
Kejadian aneh yang dialami oleh keluarga itu adalah benda-benda yang berada di dalam rumah itu kerap berpindah tempat.
Bahkan di beberapa kesempatan piring gelas pecah tanpa sebab yang tampak mata.
Bermula dari itu Sejumlah anggota polisi, pada Rabu (27/7/2022) siang, terlihat mendatangi seputar rumah Bu Anik.
Kasi Humas Polsek Depok Timur, Aiptu Dwi Kusuma mengatakan, anggota Polsek Depok Timur mendatangi lokasi untuk menanggapi aduan masyarakat.
Menurut dia, aduan ke polisi adalah adanya kejadian gaib atau halus.
"Kami meminta keterangan dari warga yang mengadu. Apakah ada kaitannya dengan kejadian-kejadian sebelumnya, atau bagaimana. Kami koordinasikan dulu," terang dia.
• AKHIR Kisah Pak Kadus Setelah Dapat Bisikan Gaib di Pantai Siung Gunungkidul
Benda Pecah dan Pindah Tempat
Menurut kesaksian tetangga pemilik rumah, Kejadian aneh yang menimpa keluarga itu menurut keluarga itu adalah barang-barang di dalam rumah seperti gelas, piring, maupun gerabah tiba-tiba pecah.
Keanehan juga pada barang-barang yang tiba-tiba tersembunyi atau berpindah tempat.
Misalnya, menyembunyikan handphone ataupun pisau yang semula di dapur tiba-tiba berada di atas kasur.
"(Diduga) gangguan makhluk halus. Kejadian seperti ini sebenarnya sudah terjadi 4 tahun lalu. Kemudian hilang. Sekarang, sekitar tiga minggu lalu mulai intens lagi," kata seorang tetangga, Heri Marlopo, Rabu (27/7/2022).
Heri Marlopo mendapat cerita itu langsung dari Anik, pemilik rumah.
Heri mengatakan mendapat kepercayaan dari pihak keluarga Anik untuk menceritakan kisah ini dengan harapan bisa menjadi pembelajaran dan bisa segera tertangani.
Rumah Heri Marlopo berada tepat di samping rumah Anik.
Berjarak sekira tiga meter.
Ia bersama istri mengaku sering juga mendengar suara barang-barang dari dalam rumah Anik pecah.
Bahkan, Ia bersama teman-temannya pernah berkunjung silaturahmi ke rumah tetangganya itu.
Ia bersama temannya datang sekira pukul 14.00 WIB siang.
Kemudian ngobrol santai.
"Setelah adzan Ashar (tiba-tiba) terjadi pelemparan benda. Teman-teman menyaksikan sendiri," kata dia.
Tetapi, saat itu tidak ada penampakan makhluk apapun.
Kejadian-kejadian aneh ini menurut dia seringkali tiba-tiba terjadi.
Tetapi umumnya benda menghantam tembok atau bagian keras hingga pecah.
Diceritakan Heri, kejadian aneh makin Intens sejak tiga pekan terakhir ini. Mulai dari menyembunyikan kunci mobil.
Mengunci kamar mandi. Memecahkan ornamen yang tergantung di tembok.
Bahkan pagi ini, sebelum pukul 09.00, kata dia, telah terjadi beberapa kejadian aneh.
Seperti kecap dalam botol tiba-tiba tumpah di kasur dan lantai. Gelas pecah dan tiga pisau dapur tiba-tiba berada di atas kasur.
"Hari ini, sebelum jam sembilan sudah tiga kali. Paling sering di lantai bawah di kamar putrinya. Rata-rata kejadian siang," ujar Heri.
(Tribunjogja.com | Ahmad Syarifudin )
