Penyakit Diabetes

Awas Diabetes! Berikut 5 Minuman dengan Kadar Gula Tinggi yang Harus Dihindari

Bagi Anda yang ingin terhindar dari diabetes, ada baiknya juga mengurangi dan konsumsi minuman-minuman tinggi gula berikut:

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Rina Eviana
ilustrasi 

Tribunjogja.com - Gula darah tinggi merupakan awal dari penyakit diabetes. Agar terhindar dari penyakit berbahaya ini sebaiknya mulai sekarang kendalikan konsumsi asupan manis dan tinggi gula.

Ada beberapa penyebab diabetes. Di antaranya karena faktor keturunan dan gaya hidup tak sehat.

Bagi Anda yang ingin terhindar dari diabetes, ada baiknya juga mengurangi dan konsumsi minuman-minuman tinggi gula berikut:

Ilustrasi : Diabetes
Ilustrasi : Diabetes (grid.id)

1. Kopi Sachet

Kopi sachet dengan varian rasa pun turut dinilai sebagai minuman dengan kandungan gula terbanyak.

Dalam satu sachet, kandungan gula yang ada dapat menyentuh angka 45 gr atau setara dengan 11 sdt gula.

Sudah tentu, kandungan gula tersebut melebihi kapasitas harian pemanis tersebut yang dianjurkan oleh ahli medis.

Sehingga, kopi sachet pun tidak boleh dikonsumsi terlalu banyak karena memiliki terlalu banyak gula di dalamnya.

2. Es Teh

Siapa yang menyangka jika es teh termasuk ke dalam minuman dengan kandungan gula terbanyak.

Baca Juga: Pasti Belum Tahu, Ternyata 5 Kebiasaan Ini Bisa Mengatasi Diabetes secara Alami, Yuk Segera Lakukan!

Ini disebabkan oleh satu gelas es teh mengandung sekitar 35 gr gula per porsi sebesar 12 ons atau 340 mL.

Tentu, kandungan gula dalam es teh ini sudah melebihi kapasitas jumlah gula harian bagi perempuan, yaitu sebesar 25 gr/hari, dan nyaris mendekati kapasitas maksimal pria di angka 37 gr/hari.

Maka dari itu, hindari terlalu sering mengonsumsi es teh karena minuman ini mengandung kadar gula yang terlalu banyak.

3. Jus Buah

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved