All England 2021

Penjelasan Resmi BWF Soal Tim Indonesia Dipaksa Mundur dari All England 2021

BWF akhirnya menyampaikan klarifikasi terkait dengan kasus pemain Indonesia yang dipaksa mundur dari gelar All England 2021

Editor: Hari Susmayanti
Badminton Indonesia
Tim Indonesia dipaksa mundur dari All England 2021. Klarifikasi BWF di instagram diserbu netizen Indonesia. 

Marcus juga mempertanyakan keputusan terhadap 7 orang dari tim negara lain yang kedapatan positif, namun dalam satu hari hasilnya berubah negatif.

Sebelumnya, pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berhasil melaju ke babak kedua All England Open 2021.

Pasangan berjulukan The Minions ini mengalami perjalanan mereka pada All England Open 2021 dengan melawan Matthe Clare/Nathan Van Leeuwen.

Bertanding di Arena Birmingham, Inggris pada Rabu (17/3/2021), Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanajaya Sukamuljo menang atas Clare/Van Leeuwen dengan skor 21-12, 19-21, 21-9.

Hasil ini membuat Marcus/Kevin menjadi wakil Indonesia pertama yang melaju ke babak kedua All England Open 2021.

Tak hanya Marcus, seluruh pemain dan tim Indonesia juga meluapkan kekecewaannya dengan menuliskan kalimat yang sama di unggahan instagramnya.

"@bwf.official must be responsible," tulis Kevin Sanjaya, Fajar Alvia, Rian Ardianto hingga Mochammad Ahsan.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Klarifikasi BWF setelah Indonesia Dipaksa Mundur dari All England 2021, Netizen Serbu Instagramnya

Sumber: Surya
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved