Nasib Aji Santoso Sebagai Pelatih PSIM Yogyakarta Kian di Ujung Tanduk
Nasib pelatih PSIM Yogyakarta kini sedang berada di ujung tanduk menyusul kekalahan 0-2 di kandang sendiri, Stadion Mandala Krida
Penulis: R.Hanif Suryo Nugroho | Editor: Muhammad Fatoni
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Nasib Aji Santoso sebagai pelatih PSIM Yogyakarta sedang di ujung tanduk, pascakekalahan menyakitkan 0-2 yang harus diterima Laskar Mataram dari tamunya Sulut United di Stadion Mandala Krida, Jumat (4/10/2019) kemarin.
Belum lagi desakan agar eks pelatih Persela itu mundur dari kursi semakin kencang digaungkan para suporter.
Kekalahan dari Sulut United seakan membuka lebar bobroknya performa PSIM sekaligus tamparan keras bagi jajaran manajemen serta tim pelatih.
Alih-alih menunjukkan progres positif, perombakan besar-besaran yang dilakukan di bursa transfer paruh kompetisi dengan mencoret total 11 pemain pemain dan mendatangkan 9 pemain anyar, bak bumerang yang kini harus dihadapi.
• PSIM Kembali Takluk di Kandang, Liga 1 Semakin Jauh
• PSIM Yogyakarta Kalah Lagi, Begini Kata Aji Santoso
Dari tujuh laga yang dilakoni di putaran kedua, PSIM hanya mampu meraih 2 kemenangan saja yakni dari Persiba dan Madura FC, sementara lima pertandingan lainnya dipaksa tumbang bahkan ketika berlaga di kandang.
Hasil itu yang membuat tim kebanggan Brajamusti dan The Maident terjun bebas ke peringkat ke-6 klasemen sementara dengan 24 poin, sekaligus memperkecil peluang PSIM lolos ke babak 8 besar.
Padahal, PSIM sempat bertengger sebagai runner up Wilayah Timur di paruh kompetisi.
Tak pelak, rentetan hasil buruk membuat suporter PSIM mengungkapkan kekesalannya.
Lewat yel-yel "Tikete larang, tikete larang, ra tau menang,", "Aji Out", dan sumpah serapah lainnya lantang disuarakan sebagai bentuk kekecewaan.

Tak hanya itu, suporter yang terlanjur kecewa juga mengepung pintu keluar stadion.
Mereka berupaya menghadang bus yang ditumpangi anak asuh Aji Santoso.
Begitu ada bus pemain yang akan keluar kompleks stadion, sejumlah suporter mengejar sambil melontarkan kata-kata makian.
• PSIM Yogyakarta Kalah Lagi, Akui Keunggulan 0-2 Sulut United
Di antara mereka bahkan sampai menggebrak-gebrak badan bus.
"Sedang dilakukan evaluasi bersama semua jajaran," jawab singkat CEO PT PSIM Jaya, Bambang Susanto, saat disinggung mengenai masa depan Aji Santoso, Sabtu (5/10/2019).