Prambanan Jazz 2019 Sukses Besar, Animo Penonton Mancanegara pun Meningkat
Tulus yang didaulat memungkasi panggung di Hanoman Stage Festival Show, benar-benar memberikan ambience yang hangat
Penulis: Wahyu Setiawan Nugroho | Editor: Muhammad Fatoni
Sementara itu salah satu penampil senior yang turut andil di Prambanan Jazz 2019, Ari Lasso mengatakan, energi positif yang berhasil ia dapatkan dari event Prambanan Jazz sangatlah besar.
Festival ini menurutnya sudah mendapatkan tempat tersendiri di benak khalayak musik Indonesia maupun dunia.
Tak hanya itu, tingkat kesadaran masyarakat terhadap Candi Prambanan sebagai salah satu situs bersejarah dunia pun semakin besar, bahkan akan terus berkembang jika mimpi besar yang ada di dalamnya terus dijaga.
"Jika melihat Prambanan Jazz seperti ini, ke depannya akan sangat luar biasa. Saya sudah dua kali bermain di sini. Tahun lalu bersama Dewa 19, tahun ini saya sendiri. Dan pada tahun ini saya melihat penonton mancanegara lebih besar dari tahun sebelumnya. Ini luar biasa," tambah Ari Lasso. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/penampilan-the-brian-mcknight-di-panggung-roro-jonggrang.jpg)