Yogyakarta
Pemda DIY Kembali Adakan Open House, Catat Jadwal Ini
Tahun ini, Pemerintah Daerah (Pemda) DIY kembali akan menyelenggarakan open house syawalan bersama Gubernur dan Wakil Gubernur DIY.
Penulis: Agung Ismiyanto | Editor: Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM - Tahun ini, Pemerintah Daerah (Pemda) DIY kembali akan menyelenggarakan open house syawalan bersama Gubernur dan Wakil Gubernur DIY.
Dalam kesempatan ini, menjadi ajang silaturahmi masyarakat umum dengan Gubernur DIY.
Kepala Biro Umum Humas dan Protokol Setda DIY, Imam Pratanadi, menjelaskan, seluruh persiapan telah dilakukan guna menyambut masyarakat umum yang berniat syawalan dengan Gubernur dan Wakil Gubernur DIY.
• 5 Inspirasi Gaya Lebaran Ala Yaseera yang Bakal Bikin Penampilanmu Tetap Kece
Seperti biasanya, syawalan tetap akan diadakan di hari pertama masuk kerja usai libur Lebaran.
Untuk pelaksanaan open house tahun ini, Biro Umum Humas dan Protokol Setda DIY telah mulai melakukan persiapan.
Open house tahun ini telah dijadwalkan pada Senin, 10 Juni 2019 di Bangsal Kepatihan, Yogyakarta pada pukul 09.00-11.00 WIB.
“Kami harap tahun ini juga banyak masyarakat yang meluangkan waktu untuk menghadiri open house. Kami juga akan menyiapkan berbagai jamuan makanan yang dapat dinikmati masyarakat. Intinya, ini syawalan ramai-ramai bersama masyarakat,” ungkapnya pada Tribunjogja.com, Jumat (31/5/2019).
• Kapolda dan Gubernur DIY Dukung Uji Coba Pedestrian Malioboro
Dalam acara ini, masyarakat umum diperbolehkan bertemu dan berjabat tangan langsung dengan Gubernur dan Wakil Gubernur DIY.
Pengalaman tahun-tahun sebelumnya, masyarakat dari berbagai penjuru DIY, bahkan dari luar daerah turut menghadiri acara ini. Jumlahnya pun mencapai ribuan.
Imam menambahkan, jumlah sajian panganan yang akan disediakan masih sama dengan tahun kemarin, yakni sekitar 4.000 porsi.
Menu yang disajikan pun masih sama yakni soto ayam, nasi liwet, mie rebus/goreng, aneka jenang, serta minuman teh dan air mineral.
“Jamuan ini kami harapkan dapat dinikmati bersama usai bersalam-salaman dengan Gubernur dan Wakil Gubernur DIY,” imbuhnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/open-house-di-bangsal-kepatihan-yogyakarta_20180621_184355.jpg)