Sleman

Disperindag Sleman Sosialisasikan Program 'Sekolah Masuk Pasar'

Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sleman memaparkan program "Sekolah Masuk Pasar" pada Rabu (27/02/2019).

Penulis: Alexander Aprita | Editor: Ari Nugroho
TRIBUNJOGJA.COM / Alexander Ermando
kegiatan Sosialisasi Program "Sekolah Masuk Pasar" di ruang pertemuan Dinas Koperasi dan UKM Sleman, Rabu (27/02/2019) 

Laporan Reporter Tribun Jogja Alexander Ermando

TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sleman memaparkan program "Sekolah Masuk Pasar" pada Rabu (27/02/2019).

Kegiatan tersebut mengundang perwakilan sejumlah sekolah tingkat SD di Sleman.

"Program ini merupakan perwujudan dari angan-angan yang sejak lama direncanakan," kata Kepala Disperindag Sleman Tri Endah Yitnani di Dinas Koperasi Sleman, Rabu pagi.

Baca: Belanja Pakai Uang Palsu, Dua Orang Diamankan di Pasar Jagalan, Mobil Pelaku Ikut Dirusak Pedagang

Menurut Endah, program ini merupakan upaya Disperindag untuk memperkenalkan kembali suasana pasar tradisional kepada anak-anak.

Ia beralasan, anak-anak saat ini kurang mengenal pasar tradisional.

Mereka juga tidak lagi mengenal sistem tawar-menawar yang biasa dilakukan di pasar.

Baca: Dua Tahun Terakhir, Disperindag Sleman Revitalisasi 22 Pasar Tradisional

"Mereka juga bisa menemukan ragam kuliner yang biasanya hanya ditemukan di pasar tradisional," jelas Endah.

Nantinya, Endah mengatakan akan ada pembina khusus yang memahami kondisi pasar yang disertakan dalam program tersebut.

Mereka akan memberikan informasi ke anak-anak terkait hal tersebut.(TRIBUNJOGJA.COM)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved