Pembagian Award di ICD 2017

Pembawa acara mengumumkan para pemenang award mulai dari aktivitas booth komunitas paling menarik.

Editor: oda
tribunjogja/pradito rida pertana
Pemberian award bagi para komunitas yang paling menginspirasi dan memiliki aksi dalam acara ICD 2017 yang berlangsung di Plaza Pasar Ngasem, Sabtu (13/5/2017) malam ini. 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Pradito Rida Pertana

TRIBU JOGJA.COM, YOGYA - Usai Sharing Session dilakukan pengumuman award bagi aktivitas di booth yang paling menarik, Best Kompasiana Community, dan Best Community Movement yang diumumkan malam ini di panggung utama ICD 2017 yang bertempat di Plaza Pasar Ngasem, Yogyakarta, Sabtu (13/5/2017) malam ini.

Pembawa acara mengumumkan para pemenang award mulai dari aktivitas booth komunitas paling menarik yang diberikan kepada Komunitas Hompimpa, sebuah Komunitas yang bergerak di bidang sosial budaya khususnya permainan tradisional bagi para anak-anak.

Komunitas ini mendapatkan hadiah sebesar Rp.1,5 juta.

"Kerja keras 3 hari dengan begadang terbayar, hadiahnya untuk membuat mainan tradisional yang akan digunakan untuk event selanjutnya," kata Riko, seorang inisiator Komunitas Hompimpa saat ditemui di lokasi acara.

Untuk pemenang Best Kompasiana Community diraih oleh Blogger Kompasiana Malang (Bolang) yang mendapat hadiah senilai Rp.5 juta.

Dilanjutkan, Ketjil Bergerak sebagai Best Community Movement yang menerima hadiah uang sebesar Rp.5 juta yang diberikan pihak ICD 2017. (*)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved