Ini Kata Konsumen Terkait Program Self Service di SPBU Coco Baciro

Program tersebut difungsikan dengan cara memberikan kebebasan bagi konsume untuk bisa mengisi BBM secara mandiri pada kendaraannya.

Penulis: app | Editor: Muhammad Fatoni
Tribun Jogja/ Panji Purnandaru
Antrean pengisian BBM Self Service di SPBU Coco, Baciro Yogyakarta, Selasa (26/7/2016). 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Arfiansyah Panji Purnandaru

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Program Self Service sudah sejak sekitar satu bulan lalu dijalankan di SPBU Coco, Baciro, Yogyakarta.

Namun, dari pantuan Tribunjogja.com masih terlihat beberapa konsumen yang masih canggung dalam mengisi BBM secara mandiri tersebut.

Program tersebut difungsikan dengan cara memberikan kebebasan bagi konsume untuk bisa mengisi BBM secara mandiri pada kendaraannya.

Hengky salah satu konsumen SPBU Coco mengaku cukup sering mengisi BBM di SPBU tersebut.

Awalnya ia mengaku bingung dan canggung dengan program Self Service tersebut.

Namun lambat laun Hengky merasa sudah tidak kesulitan dalam pengisian BBM Self Service.

Hengky berpendapat program Self Service ini memiliki kelebihan maupun kekurangan tersendiri. Kelebihannya, konsumen menjadi lebih percaya karena dirasa pengisian BBM menjadi lebih transparan.

"Kalau buat konsumen kita jadi tahu pengisian dari angka nol. Sehingga pengisian BBM menjadi lebih transparan," jelas Hengky.

Pemotor asal Ngampilan, Yogyakarta tersebut menjelaskan, berdasarkan pengalamannya mengisi BBM, program Self Service lebih sering menimbulkan antrean dibanding pengisian secara konvensional karena banyak konsumen yang belum paham tata cara pengisian. (*)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved