Ini Lima Fakta Tentang Mimpi Buruk
Kebanyakan orang pernah mengalami mimpi buruk dan enam persen orang dewasa bahkan mengalami mimpi buruk secara berkala
TRIBUNJOGJA.COM - Mimpi Buruk sudah dianggap sebagai hal yang wajar.
Kebanyakan orang pernah mengalami mimpi buruk dan enam persen orang dewasa bahkan mengalami mimpi buruk secara berkala.
“Mimpi buruk biasanya memiliki ketegangan emosi tinggi dan mengakibatkan orang langsung bangun karena ketegangan emosi atau suasana yang tidak enak dalam mimpi tersebut,” kata Dr. Zadra Antonio, psikolog dan peneliti obat tidur dan spesialis mimpi buruk di University of Montreal.
Dr. Zadra mengungkapkan beberapa fakta tentang mimpi buruk. berikut uraiannya:
1. Mimpi Buruk adalah cara otak untuk melepaskan kecemasan
Mimpi buruk yang berulang, bisa menjadi suatu pertanda akan trauma di masa lalu, stress, atau masalah yang membebani kita waktu-waktu itu.
Namun tetap saja tidak semua mimpi buruk berkaitan dengan kondisi mental kita.
2. Ada kecenderungan tertentu tentang mimpi buruk
Tahun lalu, Dr. Zadra bersama timnya melakukan penelitian pada 331 orang di Kanada dengan jumlah mimpi hampir mendekati 10.000, dalam penelitian ini terungkap bahwa mimpi buruk memiliki ‘tema’ umum, seperti serangga, jatuh dari ketinggian, kematian, konflik dan kekerasan, juga penyakit tertentu.
3. Menafsirkan Mimpi tidak akan berdampak signifikan
Apakah anda termasuk orang yang percaya jika mimpi memiliki makna tertentu? Kalau ya, apa yang menjadi acuan anda saat menafsirkan mimpi anda?
Karena ternyata, mimpi bersifat sangat personal tergantung pengalaman hidup masing-masing individual. Bisa saja dua orang atau lebih memimpikan hal yang sama, namun makna atau tafsirnya sangat mungkin berbeda.
4. Mimpi Buruk ternyata bias gender juga
Dalam penelitian yang dilakukan University of Montreal, terungkap bahwa pria cenderung memimpikan tentang bencana, peperangan, dan terror, dalam mimpi buruknya.
Sementara pada wanita konflik atau pertengkaran dengan teman, keluarga, atau rekan kerja sering muncul sebagai ‘tema’ mimpi buruk mereka.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/mimpi-buruk_0604_20150406_105629.jpg)