Yogyakarta

Dewan Dukung Zonasi Sekolah, Kesempatan Pemerataan Kualitas Pendidikan

Anggota Komisi D DPRD DIY, Suwardi  mendukung sistem zonasi yang bertujuan agar anak tidak jauh dengan sekolah dan tempat tinggalnya bersama orang tua

Penulis: Agung Ismiyanto | Editor: Hari Susmayanti
istimewa
ilustrasi PPDB 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Agung Ismiyanto

TRIBUNJOGJA.COM - Anggota Komisi D DPRD DIY, Suwardi  mendukung sistem zonasi yang bertujuan agar anak tidak jauh dengan sekolah dan tempat tinggalnya bersama orang tua . Dengan cara itu, orang tua juga dapat lebih dekat dan ikut mengawasi pendidikan anak.

Hanya saja, usai pemberlakuan zonasi ini, setiap sekolah harus dituntut untuk mengedepankan kompetensi dengan sekolah lain. Hal ini karena kemampuan anak akan berbeda-beda karena tidak lagi mendasarkan pada nilai hasil ujian.

“Saya senang dengan sistem zonasi ini ada pemerataan kualitas dan tidak ada sekolah yang menonjol. Hanya kendalanya kemudian sekolah harus lebih memacu kualitas siswa,” jelasnya, Selasa (26/2/2019).

Baca: Disdikpora Akan Lakukan MoU dengan Jateng Soal Zonasi Sekolah di Wilayah Perbatasan

Dia mengatakan, para pendidik pun harus memacu tingkat kualitas agar lebih baik. Hal ini , karena dengan kemampuan beragam akan menjadi tantangan pengajar. Salah satunya, adalah penyedian sarana prasana penunjang harus diperhatikan.

Menurut politisi Golkar ini, guru pun harus berkompeten. Di antaranya jika ada uji kompetensi dan peningkatan kapabilitas harus tetap aktif ikut. Suwardi menambahkan, sisi positif zonasi adalah menekan angka kecelakaan lalu lintas dan penggunaan kendaraan di bawah umur.

“Anak juga tidak datang terlambat ke sekolah karena jaraknya jauh ataupun mengurangi risiko kecelakaan lalu lintas dan kelelahan menempuh perjalanan,” urainya.(tribunjogja)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved