Liga Inggris
Liverpool Kembali On The Track di Anfield: Liverpool 2-0 Aston Villa
Catatan buruk tersebut perlahan tapi pasti mulai berhasil dibersihkan Arne Slot, lewat kemenangan 3 poinnya melawan Aston Villa dengan skor 2-0.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Joko Widiyarso
Meski tidak bermain dengan dominasi penuh seperti biasanya, Liverpool berhasil unggul pada babak pertama dengan skor 1-0.
Baca juga: Man City 3-1 Bournemouth: Haaland Cetak Brace, City Kokoh di Peringkat 2
Highlight Babak Kedua
Pada babak kedua, Aston Villa bermain dengan tensi yang lebih tinggi dibanding Liverpool.
Meski penguasaan bola tetap diungguli oleh Liverpool dengan persentase 50 persen, Aston Villa tampil lebih ofensif pada babak kedua.
Permain yang lebih agresif milik Aston Villa justru berhasil dipatahkan oleh Liverpool pada menit ke-58.
Gravenberch yang mendapatkan umpan pendek dari Mac Allister berhasil melesatkan tembakan keras ke arah tengah yang gagal diantisipasi oleh Martinez.
Keunggulan ini membuat Liverpool semakin bermain defensif, mengingat catatan mereka pada laga-laga sebelumnya, di mana lini belakang Liverpool berhasil ditembus dengan sebegitu mudahnya oleh pemain lawan.
Dengan strategi defensif mereka itu, pada babak kedua Liverpool hanya mampu mencatatkan total 3 tembakan, dibanding dengan jumlahnya pada babak pertama yang mencapai 16.
Sedangkan Aston Villa yang bermain lebih ofensif berhasil mencatatkan total 5 tembakan pada babak kedua.
Sayang ofensivitas milik mereka pada babak kedua tak mampu menghantarkan mereka untuk memenangkan pertandingan.
Skor 2-0 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Kemenangan ini berhasil mengantarkan Liverpool untuk menduduki peringkat ketiga Liga Inggris dengan selisih 1 poin di bawah Manchester City.
(MG. Dzaffrin Al Ghifary)

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.