Rekomendasi Item Gatotkaca: Pasti Menang dan Dijamin Naik Mythic!

Hero ini sangat efektif di garis depan karena bisa menjadi tameng sekaligus pengendali tim lawan dengan skill crowd control-nya.

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
capture Apk Mobile Legend
Rekomendasi item Gatotkaca yang dapat digunakan untuk bermain hingga Rank Mythic. Gatotkaca dikenal dengan kekuatan luar biasa dan daya tahannya yang tinggi. 

Ringkasan Berita:
  • Gatotkaca dikenal dengan kekuatan dan daya tahan luar biasa, mampu menahan serta memberikan magic damage besar.
  • Terinspirasi dari tokoh legendaris, Gatotkiaca bisa menyerap damage tinggi dan membalas dengan serangan mematikan.
  • Skill crowd control dan ultimate membuat Gatotkaca efektif mengacaukan formasi lawan.
  • Dengan sustain tinggi dan kemampuan regen HP besar, Gatotkaca cocok bagi pemain yang suka memimpin pertempuran.

 

TRIBUNJOGJA.COM - Gatotkaca adalah salah satu hero mage-tank di Mobile Legends yang dikenal dengan kekuatan luar biasa dan daya tahannya yang tinggi.

Sebagai sosok yang terinspirasi dari tokoh pewayangan, Gatotkaca memiliki kemampuan untuk menyerap damage besar sekaligus memberikan magic damage kepada musuh.

Hero ini sangat efektif di garis depan karena bisa menjadi tameng sekaligus pengendali tim lawan dengan skill crowd control-nya.

Dengan kombinasi skill pasif dan ultimate yang kuat, Gatotkaca mampu mengacaukan formasi musuh dalam team fight.

Selain itu, ia juga memiliki kemampuan sustain tinggi berkat regen HP yang besar setiap kali menerima damage.

Gatotkaca sangat cocok untuk pemain yang suka memainkan peran sebagai inisiator sekaligus damage dealer dalam satu waktu.

Ketika digunakan dengan benar, hero ini bisa menjadi ancaman besar yang sulit ditumbangkan di Land of Dawn.

Baca juga: Mobile Legend Bang-Bang: Alucard Kembali Meta di Patch Terbaru

Rekomendasi Item Gatotkaca

Untuk mendapatkan performa maksimal, Gatotkaca membutuhkan kombinasi item yang mendukung ketahanannya sekaligus memperkuat magic damage-nya.

Rekomendasi build item terbaik untuk Gatotkaca adalah Tough Boots, Blade Armor, Radiant Armor, Dominance Ice, Oracle, dan Immortality.

Kombinasi item ini dirancang agar Gatotkaca memiliki pertahanan maksimal di berbagai situasi pertempuran.

Tough Boots memberikan efek pengurangan crowd control agar Gatotkaca tetap bisa bergerak bebas di tengah fight.

Blade Armor sangat efektif menghadapi marksman karena dapat memantulkan damage serangan fisik musuh.

Radiant Armor membantu menahan serangan magic dan meningkatkan regen HP, membuat Gatotkaca semakin tebal di early hingga late game.

Dominance Ice memberikan efek pengurangan attack speed musuh dan tambahan physical defense, sementara Oracle memperkuat efek shield dan regenerasi HP-nya.

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved