Dari Yogyakarta ke Balikpapan: UKDW Dekatkan Dunia Kampus ke SMA Patra Dharma
UKDW resmi menandatangani Memorandum of Understanding dan Memorandum of Agreement (MoA) dengan SMA Patra Dharma Balikpapa
TRIBUNJOGJA.COM, BALIKPAPAN – Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) Yogyakarta terus memperluas jejaring dan memperkuat kolaborasi dengan sekolah-sekolah di seluruh Indonesia.
Kali ini, UKDW resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agreement (MoA) dengan SMA Patra Dharma Balikpapan.
Acara penandatanganan berlangsung di Ruang Kepala Sekolah SMA Patra Dharma, dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan.
Rombongan UKDW dipimpin langsung oleh Rektor, Ibu Dr. Ing. Wiyatiningsih, S.T., M.T., yang dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas penerimaan yang ramah dari pihak sekolah.
“Baru pertama kali saya berkunjung ke sini, namun sambutannya sungguh membuat
saya merasa seperti sedang berada di rumah sahabat sendiri. Ada ketenangan hati dan kehangatan yang luar biasa,” ungkapnya.
Selain Rektor, rombongan UKDW juga dihadiri oleh Dekan Fakultas Arsitektur dan Desain, DR. Imelda Irmawati Damanik, S.T., M.A (UD), Kepala Marketing UKDW, Veronica Tiara Kusuma, S.Kom., M.M., CPS, serta Tim Marketing, Hugo Christ Prasetyo, S.M..
Pihak SMA Patra Dharma menyambut baik kehadiran UKDW.
Baca juga: UKDW Melakukan Perjalanan Dinas dan Penjajakan Kerja Sama di Lampung
Kepala Sekolah, Sukarto, S.Pd., bersama jajaran Waka kurikulum Yeni susilowati S. T, serta Guru BK Agustin ikawati S. Psi menyampaikan
apresiasi atas kunjungan tersebut.
“Kami merasa bangga karena Ibu Rektor hadir langsung untuk menjalin kerja sama dengan sekolah kami. Hal ini memberi semangat baru bagi kami untuk berkolaborasi lebih erat,” ujar Sukarto.
Hal senada disampaikan oleh Sofia Wahyuni, S.Pd., M.M., selaku Guru BK, yang berharap kerja sama ini dapat membuka kesempatan lebih luas bagi siswa.
“Kami ingin siswa-siswi kami semakin mengenal UKDW dan mendapatkan wawasan baru
yang bermanfaat bagi masa depan mereka,” tuturnya.
Kerja sama antara UKDW dan SMA Patra Dharma sejatinya sudah terjalin sejak lama, terutama dalam kegiatan ekspo pendidikan dan dukungan penerimaan mahasiswa baru.
Namun, dengan adanya penandatanganan MoU dan MoA ini, kolaborasi diharapkan semakin konkret dan berkesinambungan.
Sebagai langkah awal, UKDW dan SMA Patra Dharma akan menggelar workshop serta seminar terkait branding dan penguatan promosi sekolah yang akan langsung dipandu oleh Kepala Marketing UKDW.
Program ini menjadi bukti nyata bahwa kerja sama yang baru ditandatangani bukan sekadar formalitas, melainkan wujud komitmen nyata untuk saling mendukung.
| Dikukuhkan sebagai Guru Besar UKDW, Prof. Asnath Kritik Patriarki dalam Teologi dan Budaya |
|
|---|
| Fenomena 'AI-Relationship', Saat Gen Z Lebih Nyaman Berteman dan Curhat ke ChatGPT |
|
|---|
| Mengenal Komunitas Chinese Indonesia, Wadah Persaudaraan dan Inspirasi Anak Muda Tionghoa |
|
|---|
| UAD Kenalkan Pendaftar Pertama Mahasiswa Baru 2026 saat Kick Off PMB 2026 |
|
|---|
| UKDW Yogyakarta Berdayakan Komunitas Difabel SAPADIFA Lewat Pelatihan Batik dan Kerajinan Tangan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Dari-Yogyakarta-ke-Balikpapan-UKDW-Dekatkan-Dunia-Kampus-ke-SMA-Patra-Dharma.jpg)