Bandara YIA Berangkatkan Jemaah Haji Perdana 22 April 2026
Embarkasi Yogyakarta International Airport (YIA) akan memberangkatkan jemaah haji perdana pada 22 April 2026 mendatang
Penulis: Hari Susmayanti | Editor: Hari Susmayanti
TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Embarkasi Yogyakarta International Airport (YIA) akan memberangkatkan jemaah haji perdana pada 22 April 2026 mendatang.
Kloter pertama yang akan diberangkatkan ke Tanah Suci melalui YIA merupakan jemaah haji asal DIY serta jemaah calon haji asal Karesidenan Kedu yang meliputi Kabupaten Kebumen, Purworejo, Wonosobo, Temanggung, Magelang, dan Kota Magelang.
Sebagi persiapan, pemerintah nantinya akan memanfaatkan hotel-hotel yang ada di sekitar Bandara YIA untuk menampung jemaah sebelum diberangkatkan ke Tanah Suci.
Pemerintah nantinya akan menerapkan skema hotel bubble di area sekitar bandara agar pelayanan jemaah haji lebih efisien sekaligus memberi dampak ekonomi nyata bagi masyarakat Kulonprogo.
Deputi Bidang Koordinasi Pemerataan Pembangunan Wilayah, Agraria, dan Tata Ruang Kemenko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Nazib Faizal dalam siaran persnya mengatakan melalui konsep Hotel Bubble, calon jemaah haji tidak lagi harus melalui gedung Asrama Haji sebagaimana di embarkasi lainnya.
Baca juga: Daftar 15 Perwira Menengan dan Tinggi Polri yang Duduki Jabatan Sipil
Namun, calon jemaah dapat menggunakan hotel-hotel di kawasan depan bandara yang telah disiapkan sesuai standar pelayanan haji.
“Dengan dukungan infrastruktur bandara yang modern dan lengkap, YIA kini tidak hanya menjadi gerbang wisata dan ekonomi, tetapi juga gerbang ibadah bagi jemaah haji di Yogyakarta dan sekitarnya,” ucap Nazib.
“Konsep ini akan meningkatkan kenyamanan jamaah sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi daerah, terutama sektor perhotelan, transportasi, dan UMKM lokal,” ujar Nazib.
Sebelumnya, Kementrian Haji dan Umrah resmi menetapkan YIA sebagai embarkasi dan debarkasi haji tahun 2026.
Penetapan itu melalui Keputusan Menteri Haji dan Umrah Nomor 11 Tahun 2025.
Artikel ini sudah tayang di Tribunnews.com.
| Jadwal KA Bandara YIA Hari Ini Sabtu 15 November 2025, KA Xpress 50 Ribu |
|
|---|
| Jadwal KA Bandara YIA Hari Ini Jumat 14 November 2025,Kereta Sore - Malam |
|
|---|
| Jadwal KA Bandara YIA Hari Ini Jumat 14 November 2025 KA Xpress 50 Ribu |
|
|---|
| Jadwal KA Bandara YIA Hari Ini Kamis 13 November 2025, Kereta Sore - Malam |
|
|---|
| KAI Bandara Tindak Cepat Gangguan KA YIA, Penumpang Tetap Terlayani Hingga Bandara |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Bandara-YIA-Kulon-Progo-Ditetapkan-Sebagai-Embarkasi-Haji-DIY.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.