Timnas Indonesia
Jelang Timnas Indonesia vs Jepang, Shin Tae-yong Sebut Punya Cara Atasi Tim Samurai Biru
Timnas Indonesia akan meladeni Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 15 November 2024 mendatang.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Muhammad Fatoni
Untuk itu, Shin terang-terangan mengaku Jepang bakal sulit diatasi.
“Sebenarnya Jepang mempunyai kekuatan yang sulit diatasi,” ujar Shin Tae-yong sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Media Korea Selatan, Sports Khan, Rabu (6/11/2024).
Akan tetapi, sebagai juru taktik, dia menolak menyerah.
Mantan pelatih Seongnam Ilhwa Chunma tersebut mengaku tahu cara menghadapi Jepang nantinya.
Shin mengatakan bahwa dia tahu cara menghadapi Jepang sejak aktif sebagai pemain.
“Namun, saya tahu bagaimana menghadapinya sejak masih aktif sebagai pemain,” kata Shin Tae-yong.
Beberapa waktu lalu saat ditanya BolaSport.com soal peluang melawan Jepang, Shin Tae-yong menekankan bahwa Jay Idzes dan kawan-kawan harus mejalani persiapan dengan maksimal.
Hal ini karena dia ingin Tim Merah Putih bisa meraih poin dalam laga melawan Jepang maupun Arab Saudi nantinya.
“Persiapan tim harus baik nanti,” tutur Shin Tae-yong sambil tersenyum saat menjawab pertanyaan BolaSport.com di Garuda Store, SUGBK, Senayan, Jakarta, Kamis (17/10/2024).
“Tetapi, memang faktanya Jepang dan Arab Saudi pastinya di atas kita dalam hal ranking FIFA serta prestasi juga,” tegasnya.
Shin mengakui bahwa Jepang dan Arab Saudi memang sulit dihadapi.
Akan tetapi, dia dengan percaya diri mengatakan tim besutannya harus bisa mendapatkan poin dari 2 laga kandang pada November ini.
“Jadi kita harus melakukan persiapan yang jauh lebih sempurna dan baik,” tegas Shin.
“Bagaimanapun caranya, kita harus mendapatkan poin,” pungkasnya.
( bolasport )
| Erick Thohir Bocorkan Ada 5 Nama Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia |
|
|---|
| PSSI: Cari Juru Taktik Garuda yang Paling Ideal, Tak Mau Terburu-buru Tunjuk Pengganti Kluivert |
|
|---|
| Erick Thohir: Isu Van Gaal Cuma HOAKS! PSSI Fokus Cari Pelatih Lewat Jalur Ini |
|
|---|
| Erick Thohir Tutup Pintu untuk STY, Shin Tae-yong Bagian dari Masa Lalu Timnas |
|
|---|
| Erick Thohir Tegaskan PSSI Move On dari STY, Tak Akan Kembali ke Timnas Indonesia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Pelatih-Timnas-Indonesia-Shin-Tae-yong-saat-lawan-Australia.jpg)