Perjalanan Naim Qassem menjadi Pemimpin Baru Hizbullah
Pemilihan Naim Qassem sebagai Sekretaris Jenderal Hizbullah itu dilaksanakan oleh Dewan Syura Hizbullah pada Selasa (29/10/2024) kemarin.
Penulis: Hari Susmayanti | Editor: Hari Susmayanti
TRIBUNJOGJA.COM - Dewan Syura Hizbullah resmi memilih Naim Qassem sebagai Sekretaris Jenderal Hizbullah atau pemimpin baru Hizbullah untuk menggantikan Hassan Nasrallah, yang tewas dalam serangan Israel di Beirut selatan pada akhir September.
Pemilihan Naim Qassem sebagai Sekretaris Jenderal Hizbullah itu dilaksanakan oleh Dewan Syura Hizbullah pada Selasa (29/10/2024) kemarin.
Terpilihnya Naim Qassem sebagai Sekretaris Jenderal Hizbullah inipun mendapatkan sambutan positif dari Menteri Luar Negeri Iran, Abbas Araghchi.
Menurut Araghchi, penunjukan Naim Qassem sebagai babak baru bagi Hizbullah dalam perjuangannya melawan rezim Zionis.
"Di bawah kepemimpinan Anda, pohon perlawanan yang diberkahi di Lebanon akan tumbuh lebih kuat dan lebih subur dari sebelumnya," ujar Araghchi.
"Saya sangat yakin bahwa, dengan rahmat Yang Mahakuasa dan keberanian pemuda Lebanon yang gagah berani di garis depan jihad dan perlawanan, kita akan segera menyaksikan kemenangan akhir dari garis depan Perlawanan melawan poros kejahatan dan teror."
"Baik kawan maupun lawan akan mengakui bahwa Perlawanan masih hidup dan akan tetap demikian, dengan darah murni para pemimpinnya yang terus menginspirasi dan membimbing pemuda saat ini dan generasi mendatang."
"Kami berdoa kepada Tuhan Yang Mahakuasa untuk kesehatan dan kesuksesan Anda yang berkelanjutan, dan kami memohon kemakmuran, kehormatan, dukungan ilahi, dan kemenangan akhir bagi umat Islam yang agung, khususnya rakyat Lebanon yang pemberani dan tangguh."lanjutnya.
Baca juga: Rudal Pertahanan AS Menipis, Tentara Israel Waswas Akan Kesulitan Cegat Serangan Iran Hizbullah
Siapa Naim Qassem?
Nama Naim Qassem bukanlah orang baru bagi Hizbullah.
Sebelum memegang pucuk pimpinan Hizbullah, Naim Qassem sudah menempati posisi sebagai juru bicara Hizbullah.
Dia merupakan sosok yang mewakili gerakan perlawanan rakyat di forum publik internasional dan dalam penampilan media.
Pengalamannya yang luas, pemahaman yang mendalam tentang ideologi kelompok tersebut, serta keterampilan komunikasi yang kuat menjadikannya sosok berpengaruh dalam gerakan perlawanan Islam dan tokoh kunci dalam menyampaikan pesan dan perspektif organisasi tersebut.
Alhasil, Qassem telah memainkan peran penting dalam membentuk pemahaman publik tentang posisi dan tindakan Hizbullah, baik secara regional maupun internasional.
Naim Qassem lahir di Beirut pada tahun 1953.
| Ajudan Pemimpin Tertinggi Iran Peringatkan Waspada Jebakan Yang Disiapkan Israel |
|
|---|
| Kemenangan Trump Tak Berarti Apa apa, Hizbullah Siap Perang |
|
|---|
| Drone Hizbullah Nyaris Sasar Netanyahu, Naim Qassem Ucapkan Kali Ini Anda Selamat |
|
|---|
| Israel Umumkan Target Terbaru Setelah Hizbullah Umumkan Pengganti Nasrallah |
|
|---|
| Iran Habis Kesabaran, Israel Bikin Marah Poros Perlawanan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.