Berita Sleman Hari Ini

Ratusan Polisi Kawal Pengamanan Arus Mudik di Sleman

Sebanyak 447 personel polisi dari Kepolisian Resor Kota (Polresta) Sleman bakal diterjunkan untuk melakukan pengamanan arus mudik Lebaran di Sleman.

Penulis: Ahmad Syarifudin | Editor: Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM / Suluh Pamungkas
Berita Sleman 

TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - Sebanyak 447 personel polisi dari Kepolisian Resor Kota (Polresta) Sleman bakal diterjunkan untuk melakukan pengamanan arus mudik Lebaran Idulfitri 1445 Hijriyah di Kabupaten Sleman .

Nantinya ratusan petugas ini disebar di tiga pos pengamanan dan satu pos pelayanan, maupun di satuan tugas masing-masing, untuk memastikan arus mudik berlangsung aman dan lancar tanpa gangguan Kamtibmas. 

Wakasat Lantas Polresta Sleman , AKP Arfita Dewi mengatakan, operasi ketupat pengamanan lebaran tahun ini dilaksanakan selama 13 hari.

Terhitung mulai tanggal 4 April hingga 16 April 2024.

Polresta Sleman , menurutnya menerjunkan 447 personel polisi. 

"Dalam melaksanakan operasi ketupat ini kita membangun, tiga pos pengamanan (pos PAM) dan satu pos pelayanan (pos Yan)," kata Arfita, Kamis (28/3/2024). 

Pos pengamanan pertama didirikan di Tempel yang merupakan perbatasan pintu masuk Magelang, Jawa Tengah dengan Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Nantinya, selain petugas jaga, di pos Tempel ini juga disediakan rest area atau tempat istirahat bagi pemudik yang dilengkapi dengan snack dan minum untuk sekedar melepas lelah dan dahaga.

Pos ini juga dilengkapi fasilitas tambal ban. 

Pos pengamanan berikutnya didirikan di perbatasan Gamping dan Prambanan.

Menurut Arfita, Prambanan ini belakangan telah menjadi pintu masuk utama bagi pemudik ke Yogyakarta, setelah pintu keluar- masuk tol melalui Klaten. 

"Kalau dulu banyak kendaraan yang di Tempel. Kalau yang sekarang kepadatan arus lalu lintas ini terberat adalah di Prambanan," ujar dia.

Adapun satu pos pelayanan didirikan pihak Kepolisian di seputar Ambarrukmo Plaza (Amplaz) untuk mengurai kepadatan di tengah kota. 

Baca juga: Jelang Arus Mudik Lebaran 2024, Pemkab Sleman Mulai Petakan Jalur Rawan Kecelakaan

Jalur Alternatif

Arfita mengungkapkan, sejauh ini pihaknya mulai mengecek persiapan jalur alternatif, yang bisa digunakan untuk mengurai lalulintas apabila terjadi kepadatan di ruas jalur utama.

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved