Ramadhan 2024
Cara Daftar Mudik Gratis Lebaran 2024 Bersama BUMN, Syaratnya Mudah Sekali
Musim mudik Lebaran 2024 ini, sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan menyelenggarakan mudik gratis
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Ikrob Didik Irawan
PT Asabri ikut membuka program mudik gratis Lebaran pada 2024. Program mudik gratis Asabri 2024 menyediakan moda transportasi bus dengan tujuan Jakarta-Semarang dan Jakarta-Solo.
Namun, per 6 Maret 2024, Asabri belum merilis syarat dan ketentuan lengkap tentang mudik gratis 2024.
Kamu bisa memantau terus informasi terbarunya dengan follow dan mengaktifkan lonceng notifikasi akun Instagra, @asabri_official.
Pada tahun 2023, Asabri memberangkatkan 200 pemudik dengan tujuan Cirebon dan Tasikmalaya menggunakan moda transportasi bus. Kalau tahun ini, kira-kira berapa jumlah kuota yang disediakan, ya?
8. PT PLN
Berdasarkan unggahan pada akun Instagram resmi @pln_id, Anda bisa mendaftar mudik gratis dengan mengaksesnya melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di Play Store.
PLN menyiapkan rute :
Jakarta ke Jawa Barat
Jakarta ke Jawa Tengah
Jakarta ke Jawa Timur
Jakarta ke Lampung
Jakarta ke Sumatera Selatan.
9. BTN
PT Bank Tabungan Negara direncanakan membuka program mudik gratis Lebaran 2024.
Namun, per 6 Maret 2024, BTN belum merilis informasi lengkap tentang syarat dan cara daftar mudik gratis BTN 2024 melalui akun Instagram-nya.
Pada 2023, BTN membuka program mudik gratis menggunakan bus untuk 600 pemudik dengan tiga rute berbeda, yaitu Jakarta-Surabaya-Malang, Jakarta-Solo, dan Jakarta-Yogyakarta.
Tahun lalu, mudik gratis BTN dibuka untuk semua nasabah BTN dengan pendaftaran offline di kantor cabang BTN tertentu.
Supaya tidak ketinggalan informasi, pantau terus akun Instagram @btn atau @btnsyariah untuk mengetahui informasi terbaru tentang mudik gratis BTN 2024. Jangan lupa nyalakan lonceng notifikasinya, ya.
10. PT Jasa Raharja
PT Jasa Raharja telah membuka pendaftaran mudik gratis pada 4 Maret 2024. Pendaftaran mudik gratis ini dilakukan secara online dengan persyaratan antara lain: memiliki akun JRku;
memiliki sepeda motor dengan bukti STNK;
pajak kendaraan masih berlaku;
memiliki SIM C yang masih aktif;
pendaftar dan peserta yang didaftarkan harus dalam satu keluarga.
Pemberangkatan mudik gratis PT Jasa Raharja bakal dilakukan mulai dari beberapa titik.
Calon pemudik bisa memantau rute mudik sekaligus alur pendaftaran lebih lengkap melalui Instagram @pt_jasaraharja. (*)
| Jadwal Imsakiyah Buka Puasa Hari Ini Selasa, 12 Maret 2024 di Kota Medan |
|
|---|
| Paket Bukber Ramadan Menu Barbeque dan Pizza Makan Sepuasnya Rp199 Ribu |
|
|---|
| Contoh Susunan Acara Bukber Puasa Ramadan, Jangan Sampai Ada Acara yang Terlewat |
|
|---|
| 30 Contoh Kalimat Mohon Maaf Jelang Ramadhan, Singkat Padat Jelas Berisi |
|
|---|
| Barang-Barang Rumah Tangga yang Harus Dipersiapkan Menyambut Ramadhan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.