Tipe Kepribadian
Kenalan dengan Tipe Kepribadian MBTI ENFJ, si Protagonis yang Senang Bersosialisasi
Mengenal tipe kepribadian ENFJ. Cek kelebihan, kekurangan dan rekomendasi karier untuk para pemilik MBTI ENFJ.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
TRIBUNJOGJA.COM - ENFJ atau extrovert, intuitive, feeling, dan judging merupakan salah satu dari 16 tipe kepribadian MBTI (Myers–Briggs Type Indicator).
Terkenal karena kebaikan dan kepeduliannya terhadap orang lain, tipe kepribadian ENFJ kerap disebut sebagai “The protagonist” atau “Si protagonis”.
Selain itu sosok ENFJ kerap digambarkan sebagai sosok pemimpin yang berwibawa.
Kepribadiannya yang extrovert (E) membuatnya mudah untuk membawa diri di keramaian dan bersosialisasi dengan dunia luar.
Juga, dengan terhubungnya seorang ENFJ ke dunia luar akan membuat energinya terisi kembali.
Karakteristik intuitive (N) pada ENFJ membuatnya lebih berfokus pada kemungkinan dan peluang ke depan dibanding dengan berfokus pada fakta dan detail.
Tak ketinggalan, karakteristik feeling (F) pada ENFJ memberi pengaruh akan bagaimana seorang ENFJ mengambil keputusan.
Jika golongan thinking (T) akan mengambil keputusan berdasarkan logika, ENFJ akan mengambil keputusan berdasarkan perasaan.
Ada juga karakteristik judging (J) pada ENFJ membuatnya menjadi pribadi yang senang dengan hal yang terencana dan terstruktur.
Agar mengetahui lebih dalam menenai tipe kepribadian ENFJ, Tribunjogja.com telah merangkumkan kelebihan, kekurangan, rekomendasi karier, serta tipe kepribadian MBTI lain yang cocok dengan karakteristik ENFJ.
Kelebihan ENFJ
Berikut beberapa kelebihan serta potensi yang terdapat dalam diri ENFJ yang dapat diolah dan dikembangkan sehingga potensi dan kelebihan tersebut bisa digunakan secara maksimal :
- Hangat, banyak bicara, dan populer
- Peka terhadap sekitar
- Jiwa kepemimpinan yang tinggi
- Senang membuat lingkungan yang harmoni
- Setia dan bertanggung jawab
- Peduli dan senang menolong lainnya yang kesulitan
- Persuasif
- Responsif pada kritik dan pujian
Kekurangan ENFJ
Layaknya koin dengan dua sisi, tentu ada juga kelemahan yang dimiliki ENFJ.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Tipe-Kepribadian-MBTI-ENFJ.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.