Resmi Jabat Wakapolri, Komjen Gatot Eddy Pramono Minta Penggantinya Lanjutan Inovasi
Resmi Jabat Wakapolri, Komjen Gatot Eddy Pramono Minta Penggantinya Lanjutan Inovasi
TRIBUNJOGJA.COM - Mantan Kapolda Metro Jaya Komjen Gatot Eddy Pramono resmi menduduki jabatan baru sebagai Wakapolri.
Serah terima jabatan dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal (Pol) Idham Azis di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Selasa (7/1/2020).
Selain jabatan Wakapolri, juga dilaksanakan sertijab sejumlah kapolda.
Setelah resmi menjabat sebagai Wakapolri, Komjen Gatot Eddy Pramono berpesan kepada penggantinya untuk meneruskan inovasi yang dicetuskan selama masa kepemimpinannya.
Kapolda Metro Jaya sendiri saat ini dijabat oleh mantan Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB) Irjen Nana Sudjana.
"Tugas-tugas yang belum selesai, saya sudah sampaikan pada Pak Nana sebagai Kapolda baru, nanti untuk ditindaklanjuti, termasuk juga inovasi-inovasi yang kita buat kemarin itu kan perlu sustainable, perlu keberlanjutan," ungkap Gatot di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Selasa (7/1/2020).
• Presiden Joko Widodo Satukan Suara Menteri-menterinya Soal Konflik Natuna
Sedangkan terkait jabatan barunya sebagai wakapolri, Gatot menuturkan bahwa tugasnya adalah membantu Kapolri Jenderal (Pol) Idham Azis.
Gatot menuturkan, ia bertugas membantu agar seluruh program dapat terlaksana dan memastikan situasi yang kondusif.
"Saya akan berada di belakang bapak Kapolri, mendukung seluruh kebijakannya, itu target saya nanti," tutur dia.
Diberitakan sebelumnya, Kapolri Jenderal (Pol) Idham Azis memimpin upacara serah terima jabatan wakil kepala Polri (wakapolri) dan sejumlah kapolda, di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Selasa (7/1/2020).
Kapolda Metro Jaya Komjen Gatot Eddy Pramono menjabat sebagai Wakapolri.
Gatot menggantikan Komjen Ari Dono Sukmanto yang memasuki masa pensiun.
Hal itu berdasarkan surat telegram rahasia bernomor ST/3330/XII/KEP./2019 tertanggal 20 Desember 2019.
• Nasib Petugas Bagasi Pesawat Garuda yang Lalai Bikin Burung Kacer Rp150 Juta Hilang
Kemudian, posisi Kapolda Metro Jaya akan diisi oleh Irjen Nana Sudjana.
Sebelumnya, Nana diketahui menjabat sebagai Kepala Polda Nusa Tenggara Barat (NTB).
