Anies Baswedan dan Partai Nasdem Dimata Pengamat Politik

Anies Baswedan dengan Partai Nasdem semakin terlihat. Teranyar, Anies Baswedan menghadiri Kongres II Partai Nasdem

Editor: Iwan Al Khasni
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak via Kompas.com
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan sambutan saat pembukaan Kongres II Partai NasDem di JIExpo, Jakarta, Jumat (8/11/2019). Kongres II Partai NasDem yang digelar 8-11 November itu mengusung tema Restorasi Untuk Indonesia Maju. 

Ray meyakini, Jokowi ingin ada penyeimbang kekuatan PDI-P plus Gerindra dalam tubuh koalisi, dan itu adalah Nasdem. Sebab, Jokowi dan koalisi partai pendukung, khususnya PDI-P, mulai tampak berseberangan dalam beberapa isu belakangan.

Sebaliknya, dalam sejumlah isu lain, respons Jokowi malah seirama dengan Nasdem.

Hal ini, kata Ray, jadi bukti bahwa hubungan Jokowi dan Nasdem justru begitu dekat.

"Jadi Jokowi tidak diundang (ke Kongres I Nasdem) bukan berarti Nasdem beroposisi pada Jokowi. Itu dibuat seolah-olah begitu. Sejauh ini, kalau dilacak, Jokowi paling dekat dengan Nasdem, pandangan soal isunya sama.

Sebut saja dalam hal menolak wacana GBHN," kata dia.

Simbiosis mutualisme untuk 2024 Ray menengarai, kedekatan Anies-Paloh akan saling menguntungkan bagi keduanya menghadapi peta politik ke depan, khususnya Pilpres 2024.

Bagi eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI itu, dia jelas mendapat suntikan modal berharga, yaitu dukungan partai politik. Satu kaki Anies untuk mencalonkan diri 2024 nanti, kata Ray, relatif aman berbekal kedekatannya dengan Nasdem.

"Tentu saja Anies kan enggak bisa nyalon (Pilpres 2024) tanpa partai. Dengan ada Nasdem, tinggal butuh satu atau dua lagi partai, cukup. Satu kaki Anies sudah aman, dan saya pikir juga PKS akan ke dia," jelas akademisi UIN Syarif Hidayatullah itu.

Sementara bagi Nasdem, menggandeng Anies didasari pada sejumlah pertimbangan rasional. Ray menilai bahwa Anies merupakan satu dari segelintir nama beken yang elektabilitas dan popularitasnya cukup moncer untuk bertarung pada 2024.

Popularitas Anies akan menjadi modal yang kuat. Ke depan, tinggal bagaimana Nasdem dan Anies saling memoles citra agar dapat dianggap sebagai penawar kekecewaan publik pada PDI-P dan Jokowi. Pasalnya, Ray melihat ada tren penurunan simpati publik, terutama "kaum terpelajar" pada PDI-P dan Jokowi yang dianggap tak sejalan dengan cita-cita reformasi. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kemesraan Anies-Nasdem dan Poros Baru Antitesis Jokowi dalam Pilpres 2024", 

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved