Lirik Lagu

Trending di Youtube, Berikut Lirik Lagu Ragu Semesta Isyana Sarasvati

Penyanyi Isyana Sarasvati merilis single terbaru berjudul ragu Semesta. Lagu ini dirilis pada Rabu (16/10/2019) dan menjadi trending di Youtube musik

Penulis: Dwi Latifatul Fajri | Editor: Mona Kriesdinar
Instagram @isyanasarasvati
Instagram @isyanasarasvati, Foto Isyana Sarasvati 

Laporan Reporter Tribunjogja.com, Dwi Latifatul Fajri

TRIBUNJOGJA.COM - Penyanyi Isyana Sarasvati merilis single terbaru berjudul ragu Semesta. Lagu ini dirilis pada Rabu (16/10/2019) dan menjadi trending di Youtube musik.

Sebelumnya Isyana merilis single berjusul Untuk Hati yang Terluka. Lagu ini dibuat untuk orang-orang yang sedang bersedih dan terluka.

Trending di Youtube, Berikut Lirik Lagu dan Terjemahan You Raisa

“Lagu ini tercipta dari pengalaman pribadiku sebagai empatiku untuk menemani mereka yang sedang terluka hatinya agar termotivasi untuk kembali pulih dan segera move on lagi." kata Isyana dikutip dari Tribun Style.

Selain itu lagu makna lagu ini menurutnya untuk memberi semangat dan menyadarkan kepada mereka, meski hati terluka tetaplah menyadari bahwa ada orang disekitar yang masih peduli.

Lirik Lagu dan Chord Nyaman Single Terbaru Andmesh

lsyana mengatakan lewat lagu barunya ini ingin memberi semangat dan menyadarkan kepada mereka yang hatinya sedang terluka bahwa kita itu tidak bisa hidup sendirian.

Sementara itu lagu Ragu Semesta punya makna tersendiri menurut Isyana. Melalui caption di Instagram, Isyana menulis makna lagu tentang ketenangan jiwa dan jalan kehidupan.

Chord Gitar dan Lirik Lagu Nella Kharisma Balungan Kere

"Jangan biarkan hidup kita terperangkap dalam kisah-kisah tak bermakna, biarkan jalan hidup kita mengalir mengikuti takdirnya, ikuti terus kemana arus membawamu, tetap tenangkan jiwamu, yakinkan diri bila takdir dapat membuka jalan untuk dipersatukan, bahkan bila tidak di hari ini mungkin di kehidupan yang akan datang" tulis Isyana di Instagram.

Ragu Semesta ditulis oleh Isyana Sarasvati sendiri. Dia menggandeng Kenan Loui untuk aransemen lagu. Isyana juga bermain piano dalam video klip Ragu Semesta.

Instagram @isyanasarasvati, Isyana Sarasvati menulis makna lagu Ragu Semesta
Instagram @isyanasarasvati, Isyana Sarasvati menulis makna lagu Ragu Semesta (Instagram @isyanasarasvati)

Berikut lirik lagu Ragu Semesta yang dinyanyikan oleh Isyana Sarasvati, dikutip dari Genius.com :

[Intro]

[Verse 1]
Dulu kau pernah ucap
Janji yang ku yakin takkan pudar
Namun ragu semesta
Tak terlamun oleh manusia

[Pre-Chorus]
Terus terang ku tak kuasa
Melihatmu terperangkap dalam kisah tak bermakna
Haruskah ku memulai tuk melepaskan

[Chorus]
Harapanku bersamamu
Biarlah menjauh
Mungkin kita 'kan bertemu
Lain waktu di alam yang baru

[Instrumental]

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved