Danais Menurun, Dewan Kebudayaan Gunungkidul Minta Taman Budaya Tetap Dibangun

Keberadaan Taman Budaya ini dinilai penting untuk kegiatan pelestarian budaya di Gunungkidul.

Penulis: Rendika Ferri K | Editor: Ari Nugroho
Tribun Jogja
Gunungkidul 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Rendika Ferri K

TRIBUNJOGJA.COM, GUNUNGKIDUL - Dewan Kebudayaan Gunungkidul meminta pembangunan Taman Budaya Gunungkidul tetap dilaksanakan.

Keberadaan Taman Budaya ini dinilai penting untuk kegiatan pelestarian budaya di Gunungkidul.

Ketua Dewan Kebudayaan Kabupaten Gunungkidul, CB Supriyanto, mengatakan, pemerintah kabupaten Gunungkidul diminta untuk tetap melanjutkan pembangunan Taman Budaya Gunungkidul.

Ia mengatakan, Taman Budaya dinilai penting sehingga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai sarana pelaksanaan kegiatan seni budaya yang ada di Gunungkidul.

"Taman Budaya sudah sekian lama dinanti oleh masyarakat Gunungkidul, keberadaannya dapat menjadi wadah bagi seniman baik yang senior ataupun seniman muda untuk dapat unjuk gigi," ujar Supriyanto, Jumat (13/10/2017).

Baca: Danais untuk Gunungkidul pada 2018 Dipastikan Turun

Pemkab Gunungkidul pun berkomitmen membangun Taman Budaya di Gunungkidul.

Hingga kini, lahan seluas 2,5 hektar di Desa Logandeng, Playen Gunungkidul, telah dibebaskan menggunakan dana istimewa sebesar Rp 13,6 Miliar.

Kepala Dinas Kebudayaan, Agus Kamtono, mengatakan, pembebasan lahan seluas 2,5 hektar menelan anggaran Rp13,6 miliar.

Dana tersebut diambilkan dari anggaran dana keistimewaan (Danais) 2017.

Ia mengatakan, setelah pemebebasan tanah selesai, pihaknya langsung menyusun detail perencanaan pembangunan fisik atau Detail Egenering Desain (DED) Taman Budaya Gunungkidul.

"DED tersebut akan dirampungkan tahun 2017 ini. Sehingga pembangunan akan mulai dibangun awal tahun 2018. Kami meminta dukungan, semoga dapat terselesaikan," ujarnya.(TRIBUNJOGJA.COM)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved